fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Domain

Domain Premium: Pengertian, Manfaat dan Cara Membelinya

Bahrul Ilmi

Anda yang saat ini tengah mendalami web, mungkin pernah mendengar istilah domain premium. Selama ini kita memang terbiasa mendengar bahwa domain ada yang berbayar, ada pula yang diberikan secara gratis. Namun ada jenis domain yang dikategorikan sebagai domain premium. Apa lagi ini?

Banyak sekali orang yang tertarik untuk menggunakan domain premium. Terutama para pegiat bisnis yang membangun website untuk usaha mereka. Dengan domain premium, ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan.

Salah satunya keunikan pada alamat web yang digunakan. Selain itu penggunaan domain premium juga sangat berpengaruh dari segi branding untuk sebuah bisnis.

Apa Itu Domain Premium?

Melihat begitu banyak orang tertarik memakai domain seperti ini, mungkin Anda juga penasaran, apa itu domain premium? Jika diibaratkan barang mewah, domain premium adalah nama domain yang memiliki nilai tinggi.

Anda mungkin akan bertanya, dari sisi mana sebuah alamat web dikatakan sebagai domain premium?

Nilai jual domain premium biasanya ditentukan oleh beberapa hal, misalnya nama yang mudah diingat, penggunaan karakter yang sedikit (2 – 5 karakter atau huruf), umur domain, hingga metrik lainnya yang menggambarkan kualitas atau power dari domain tersebut ketika digunakan nantinya.

Semakin unik dan tinggi value sebuah domain, maka akan semakin mahal pula harganya. Hal itu juga dipengaruhi oleh ekstensi domain yang digunakan.

Kabar baiknya, harga domain premium yang tinggi hanya berlaku saat pembelian awal. Setelah akan berlaku harga normal. Khususnya jika Anda sebagai pemilik domain tersebut ingin melakukan perpanjangan masa sewa.

Kelebihan Domain Premium

Bagi Anda yang baru mengenal istilah domain premium, berikut akan kami jabarkan untuk Anda mengenai kelebihan domain premium yang bisa Anda rasakan, seperti:

1. Mudah Diingat Pengunjung

Karakter domain yang sangat sedikit, membuat naman domain semakin unik dan mudah untuk diingat. Umumnya hanya terdiri dari 2-4 huruf.

Ada juga yang lebih dari itu, misalnya 5-6 karakter, namun tetap dengan pilihan nama yang mudah untuk dibaca dan diingat. Biasanya digunakan untuk keperluan branding atau kata kunci satu kata yang sangat populer.

Contoh penerapan domain premium yang bisa kita lihat seperti pada domain fb.com, we.go, wa.me, dan beberapa domain keren lainnya.

2. Memiliki Kepercayaan yang Tinggi

Saat ini sudah banyak orang yang melakukan aktivitas melalui internet, termasuk urusan transaksi yang berhubungan dengan keuangan.

Agar terhindar dari penipuan atau hal lain yang tidak diinginkan, tentu mereka akan memiliki domain yang jelas, seperti bca.co.id misalnya. Ketika mereka menemukan situs bca.tk, maka mereka akan ragu untuk mengakses web tersebut.

Sementara jika Anda menggunakan domain premium, hal-hal seperti itu dapat dihindari dengan mudah. Selain menawarkan kemudahan pada pelanggan, mereka juga akan dengan mudah mengingat nama domain bisnis Anda.

Sebab sudah ada rasa kepercayaan pada diri mereka ketika masuk ke website Anda.

3. Terlihat Profesional

Domain premium berbeda dengan domain gratis. Pengguna saat ini juga sudah banyak yang mengerti perbedaan keduanya.

Bukan berarti domain gratis tidak bagus, hanya pengguna akan lebih percaya jika Anda menggunakan domain yang jelas, seperti .com, .co.id atau ekstensi lainnya.

Domain premium biasanya juga memiliki trust yang cukup baik di mata mesin pencari. Sehingga dari sisi SEO (Search Engine Optimization), ini akan sangat menguntungkan.

4. Bisa Jadi Investasi Digital

Nilainya yang sangat tinggi, membuat banyak orang berlomba-lomba untuk mendapatkan domain TLD berkualitas premium. Sebab bisa dijadikan sebagai investasi digital.

Bisa dengan cara dilelang atau ditawarkan secara langsung kepada orang lain yang berminat membelinya. Tiap orang memiliki penilaian tersendiri pada sebuah domain, namun jika semakin baik metrik domain tersebut, maka akan tinggi pula harganya.

5. Bisa Jadi Bisnis Sampingan

Selain dijadikan sebagai aset investasi digital, domain premium juga bisa dijadikan sebagai bisnis sampingan yang menguntungkan. Ada beberapa penyedia domain yang memungkinkan Anda menjadi reseller domain premium.

Hampir tidak perlu modal uang sama sekali untuk menjalankan bisnis ini. Anda hanya perlu mencari pembeli, kemudian mengarahkannya untuk melakukan pemesanan.

Nantinya Anda akan mendapatkan keuntungan dari selisih harga yang ditawarkan. Anda pun bisa mengatur sendiri harga domain yang dijual.

Ciri-Ciri Domain Premium

Agar Anda lebih mudah mengenali domain jenis ini saat membeli, berikut beberapa ciri domain premium yang perlu Anda perhatikan, yaitu:

1. Nama Singkat

Ciri umum yang pertama adalah penggunaan nama yang singat. Hanya terdiri dari satu kata. Meski begitu nama yang dipilih pastinya mudah diingat dan dibaca. Bisa juga nama yang merujuk pada sebuah brand atau bisnis.

2. Menggunakan Domain TLD

Selain nama yang singkat, domain premium juga berasal dari Top Level Domain (TLD) yang berkualitas dan terpercaya. Misalnya menggunakan ekstensi .com atau id. Contoh penggunaannya bisa kita temukan pada situs book.com atau pandi.id.

3. Karakter Sedikit

Seperti obrolan di awal, karakter (huruf) yang digunakan pada domain ini hanya berkisar 2-4 karakter. Ada pula yang hingga 6 karakter. Hitungan tersebut juga termasuk karakter pada ekstensi domain. Misal pada fb.com, maka domain tersebut dihitung 6 karakter.

4. Menggunakan Keyword Populer

Walau jumlah karakter yang bisa digunakan terbatas, tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan keyword populer sebagai nama domain.

Contoh penerapannya bisa kita lihat pada hotels.com yang merupakan website pemesanan hotel.

Penggunaan lainnya bisa kita temukan pada healthinsurance.com yang menargetkan kata kunci asuransi kesehatan. Bahkan harga domain tersebut mencapai 120 M.

Cara Membeli Domain Premium

Tidak sulit untuk membeli domain premium yang sangat menggiurkan ini. Anda bisa melakukan pemesanan seperti biasa di layanan DewaBiz.

Untuk semakin memantapkan Anda dalam mendapatkan domain premium pertama Anda, kami akan berikan beberapa saran yang bisa Anda lakukan, yaitu:

1. Tentukan Nama Domain

Mengingat ini adalah domain berbayar dengan harga khusus yang digunakan untuk bisnis, maka pemilihan nama domain sangat penting.

Anda bisa mulai dengan berapa maksimal karekter domain yang diinginkan. Kemudian Anda bisa memilih untuk menggunakan nama brand atau keyword populer pada domain tersebut.

2. Periksa Ketersediaan Domain

Setelah menemukan nama domain yang pas, lakukan pemeriksaan domain. Pastikan bahwa domain yang Anda mau masih tersedia. Untuk melakukannya Anda bisa memanfaatkan fitur pencarian nama domain yang tersedia di DewaBiz.

3. Lakukan Pemesanan

Apabila domain yang Anda inginkan masih tersedia, segera lakukan pemesanan domain.

Anda bisa menuju ke halaman domain untuk memesan domain pilihan Anda. Ingat, pilih ekstensi TLD yang terpercaya. Sehingga pengguna Anda dengan mudah mendatangi website Anda.

4. Selesaikan Pembayaran

Jangan tunda untuk menyelesaikan pembayaran Anda. Sebab banyak orang yang kemudian menyesal karena domain impian mereka telah dibeli orang lain. Padahal mereka hanya tinggal melakukan pembayaran. Pastikan hal itu tidak terjadi pada Anda.

5. Jadikan Website Utama

Sama pentingnya seperti menyelesaikan pembayaran, segeralah menggunakan domain tersebut pada website utama Anda.

Biasanya ketika orang lain menginginkan domain yang sama dengan Anda, mereka akan mengecek domain tersebut, yaitu dengan mengetikkannya secara manual di browser. Jika saat dibuka domain tersebut sudah dalam bentuk website, mereka akan urung membeli domain tersebut.

Itulah serangkaian penjelasan singkat mengenai domain premium beserta keunggulan dan cara membelinya. Semoga ini dapat membantu Anda yang sedang mencoba peruntungan di internet, memudahkan Anda mendapatkan domain premium pertama Anda.

Baca Juga