fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Cara Mudah Menaikkan Rating Blog

Wiliam

Mendapat peringkat di Google mungkin menjadi impian setiap blogger. Selain berkesempatan mendapatkan trafik yang tinggi, peluang penghasilan dari Adsense juga bisa didapatkan jika website kita masuk rangking Google. Banyaknya pesaing bukanlah halangan, karena jika Bizzie punya ilmunya, apapun bisa dilewati.

Namun, untuk bisa sampai pada titik tersebut tidaklah mudah. Untuk itu, artikel kali ini akan secara khusus membahas bagaimana cara menaikkan rating blog. Simak sampai habis ya informasi berikut.

Sekilas Tentang SEO dan Peringkat Website

Istilah SEO bukan lagi hal yang asing digunakan saat saat ini. Mungkin yang terlintas pertama kali saat mendengar kata ini adalah penggunaan keyword. Padahal, teknik SEO tidak melulu seputar kata kunci saja. Banyak pemilik bisnis dan bahkan blogger sekalipun terlalu berfokus pada penggunaan keyword dan mengabaikan aspek lain.

Padahal, untuk bisa menaikkan ranking di halaman Google, bukan hanya seputar kata kunci saja melainkan banyak aspek lain yang harus diperhatikan. Beberapa contoh aspek yang juga wajib jadi diperhatian adalah jumlah view, berapa lama waktu yang dibutuhkan pengunjung di website, broken link, bounce rate, dan banyak lagi lainnya.

Cara Menaikkan Rating Blog

1. Optimasi Blog Versi Mobile

Mengoptimasi blog agar mobile friendly menjadi langkah pertama yang harus diperhatikan sbab inilah yang paling krusial. Google sendiri menerapkan Index Mobile First sehingga Bizzie harus membuat website versi mobile agar pengguna smartphone bisa menjangkau situs Anda dan betah berlama-lama di dalamnya.

Penggunaan smartphone saat ini jumlahnya memang lebih banyak dibandingkan kan pengguna desktop. Itulah mengapa penting sekali untuk membuat konten mobile friendly agar trafik blog bisa terus meningkat setiap harinya. Website yang tidak versi mobile akan merepotkan pengguna yang menggunakan ponsel dalam mengakses informasi.

2. Lakukan SEO Audit

Perlu Bizzie ketahui bahwa algoritma Google tidak menyukai website dengan navigasi rumit. Informasi seperti dan sebagus apapun jika struktur dan navigasinya susah dipahami maka SEO pun tidak berarti lagi. Untuk itu, buatlah navigasi og yang mudah untuk para pengunjung.

Sebagai langkah awal, Bizzie bisa mempelajari dasar-dasar SEO agar bisa paham apa saja yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan. Belajar SEO bisa secara independen karena sumber informasi yang ada saat ini sudah memadai. Jika dirasa masih kurang, coba meminta bantuan ahli agar website bisa maksimal dan masuk peringkat google.

Baca Juga Artikel Berikut : Inilah Cara Memasang Google Analytics di WordPress

3. Perbaiki Waktu Loading

Selanjutnya terkait cara meningkatkan rating blog Bizzie adalah memperbaiki waktu loading website. Melakukan monitoring terhadap situs, baik untuk mobile maupun desktop. Adapun cara yang bisa dilakukan guna meningkatkan kecepatan blogsebagai berikut:

  • Perbaiki ukuran gambar. Gunakanlah tools yang bisa mengurangi ukuran namun tidak mengurangi kualitas gambar tersebut.
  • Periksa script. Pastikan Bizzie mengupload seperlunya saja karena jumlah script ini bisa menjadi salah satu penyebab website loading lama. Atau bisa dengan menyatukan script dalam satu file.
  • Cache browser akan selalu ada ketika situs dimuat. File cache ini akan otomatis tersimpan di komputer pengunjung. Jika situs dibuka kembali, maka file cache tersebut tidak perlu dimuat kembali.

4. Perbaiki Link yang Rusak

Selanjutnya yang harus Bizzi lakukan untuk meningkatkan rating blog adalah memperbaiki link yang rusak, baik link internal maupun eksternal. Sebab link ini akan sangat berpengaruh terhadap peringkat blog di halaman mesin pencari Google. 

Banyak blogger yang mengabaikan link rusak ini padahal cukup berpengaruh terhadap peringkat di page Google. Link ini juga sangat berpengaruh terhadap pengalaman pengunjung jadi segera perbaiki dan mengecek kerusakan agar bisa diperbaiki sedini mungkin.

5. Buatlah Anchor Text yang Sesuai

Website yang memiliki anchor text sangat memiliki pengaruh besar dalam membangun link. Walaupun sepele, nyatanya link anchor ini cukup berpengaruh terhadap SEO. Jika anchor text sesuai dengan link yang dituju, maka website mendapat sinyal positif terhadap website Anda. Ini menjadi nilai plus karena kemungkinan menaikkan peringkat di google akan semakin besar. 

6. Beri Judul Pada Konten

salah satu cara lain yang bisa dilakukan adalah untuk menaikkan rating blog adalah menambahkan judul pada konten. Terdengar sepele memang, tapi ini cukup berpengaruh. Sebab Google akan menampilkan hasil pencarian berdasarkan judul konten. Jika tidak ada judul, bagaimana mesin pencari bisa mendeteksi? Jadi perhatikan hal krusial satu ini ya.

Usahakan buat judul yang persuasif dan membuat pembaca penasaran. Ini merupakn trik agar pembaca bisa melakukan klik pada website Bizzie. Pastikan konten original dan tidak terdeteksi plagiat. Google akan melakukan banned jika konten merupakan hasil copas dari website lain.

7. Kembangkan Keyword Secara Konsisten

Cara terakhir yang bisa dilakukan adalah mengembangkan keyword secara konsisten agar peringkat website bisa naik. Ini dilakukan setelah tahap mengumpulkan beberapa kata kunci selesai. Bizzie bisa memuji untuk mengembangkan topik artikel secara konsisten untuk membantu memberi peringkat Google.

Salah satu teknik ini yang banyak digunakan adalah membuat beberapa postingan untuk setiap kata kunci. Dengan begitu, setiap postingan artikel akan saling terhubung satu sama lain dan bisa membantu Anda dalam meningkatkan SEO.

Seluruh tips di atas akan sangat berdampak untuk website Anda jika diterapkan secara continue. Memang tidak bisa instan hasilnya, tapi jika terus dilakukan dan konten yang dipilih juga berkualitas dan dibutuhkan pasti akan mudah untuk naik ranking di halaman mesin pencari.

Demikian informasi seputar cara menaikkan rating blog. Semoga bisa bermanfaat dan jangan lupa untuk terus belajar karena Google selalu mengubah algoritmanya dalam menentukan peringkat website. 

Baca Juga Artikel Berikut : Inilah Cara Membuat Daftar Isi Blog Pada WordPress

Baca Juga