fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Website

Inilah 7 Website untuk Menghapus Background

Wiliam

Menghapus background atau latar belakang kini bisa dilakukan dengan mudah. Bahkan, tanpa perlu lagi download aplikasi dengan harga mahal bizzie sudah bisa menghapus background foto.

Ada banyak sekali macam-macam website untuk menghapus background yang bisa bizzie pilih secara gratis. Sedangkan untuk bizzie yang ingin tahu apa saja website untuk menghapus background tersebut bisa simak lebih lengkapnya dibawah ini.

Website untuk Menghapus Background

1. Wondershare Pixcut

Website untuk menghapus background pertama bisa dipilih adalah Wondershare Pixcut. Di dalam website ini, bizzie bisa memilih objek foto yang ingin dihapus secara otomatis. Maka dari itu, bizzie juga tidak perlu repot-repot lagi melakukan edit bagian mana yang ingin dihapus atau tidak. Cara untuk menggunakan Wondershare Pixcut adalah:

●   Membuka situs https://pixcut.wondershare.com/

●   Pilih menu “upload image” di bagian bawah kanan layar perangkat yang bizzie gunakan.

●   Pilih salah satu foto yang ada di dalam perangkat tersebut.

●   Setelah foto dipilih, secara otomatis website untuk menghapus background ini akan memproses foto agar backgroundnya hilang.

●       Ketika sudah sesuai dengan apa yang bizzie inginkan, maka bisa langsung saja memilih menu “download free” untuk menyimpan hasil foto di perangkat yang digunakan.

2. Cutout.pro

Lewat website untuk menghapus background ini, bizzie bisa menghilangkan foto dengan cepat dan mudah. Cutout.pro ini bisa bekerja secara otomatis untuk menghilangkan background foto.

Ada juga beberapa fitur lain yang ditawarkan oleh website untuk menghapus background agar mendapatkan hasil ciamik. Sebagai berikut beberapa cara yang harus dilakukan, ketika menggunakan Cutout.pro:

●   Membuka situs https://www.cutout.pro/

●  Pilih menu “upload image”.

●  Pilih juga foto di perangkat yang bizzie gunakan.

●  Ketika sudah, tunggu sampai dengan beberapa detik kemudian. Nantinya website untuk menghapus background akan menampilkan hasil foto yang sudah di edit dan dihapus.

●   Setelah itu, bizzie langsung memilih menu “free download” untuk menyimpan hasil edit foto tersebut.

3. HitPaw Online Background Remover

Pada website untuk menghapus background ini tidak berbeda jauh dengan sebelumnya. Untuk HitPaw Online Background Remover ini juga bisa menghapus latar belakang foto dengan mudah dan cepat.

Salah satu keunggulan dari website untuk menghapus background adalah bisa mengubah latar belakang dengan detail. Bahkan, di saat bizzie ingin melakukan perubahan terhadap background warna juga bisa dilakukan. Sebagai berikut cara yang harus dilakukan pada saat menggunakan HitPaw Online Background Remover:

●   Buka situs https://online.hitpaw.com/online-background-remover.html

●   Kli menu “Choose File” dan pilih salah satu foto yang akan di edit.

●   Tunggu sampai dengan proses loading benar-benar selesai. Setelah itu, klik pada menu “Remove Background”.

●   Tunggu lagi sampai dengan beberapa saat sampai dengan proses hapus background benar-benar selesai.

●       Ketika sudah selesai, bizzie bisa langsung saja memilih menu “download”.

4. Remove.bg

Remove.bg ini tidak hanya digunakan untuk menghapus background foto saja. Akan tetapi, untuk bizzie yang ingin edit foto dengan tampilan semakin bagus juga bisa menggunakan Remove.bg.

Proses edit di dalam website untuk menghapus background kali ini juga tergolong sangat cepat. Bahkan, hanya dengan hitungan beberapa detik untuk latar belakang foto sudah otomatis menghilang. Ada beberapa cara yang harus dilakukan, ketika menggunakan Remove.bg, yaitu:

●   Membuka situs https://www.remove.bg/

●  Klik pada menu “upload image” yang posisinya berada di bagian sebelah kanan layar.

●  Pilih salah satu foto yang ingin di unggah.

●  Setelah itu, website untuk menghapus background ini akan melakukan tugasnya secara cepat dan mudah.

●      Ketika sudah selesai, bizzie juga bisa langsung memilih menu “download’ dan menyimpan foto tersebut.

5. Slazzer

Website untuk menghapus background selanjutnya, yaitu Slazzer. Pada saat bizzie menggunakan Slazzer, maka bisa memilih jenis file yang akan disimpan mulai dari JPG, PNG dan JPEG.

Untuk proses menghapus background foto di dalam Slazzer ini bisa berlangsung dengan cepat dan mudah. Sebagai berikut beberapa langkah yang harus bizzie lakukan :

●  Membuka situs https://www.slazzer.com/

●  Klik pada menu “upload image” yang ada di sebelah kanan layar.

●  Pilih juga salah satu foto yang ingin bizzie edit.

●  Tunggu sampai dengan background foto sudah selesai dihapus.

●   Ketika sudah selesai, maka bizzie bisa langsung saja klik “download” untuk menyimpan hasil edit di perangkat yang digunakan.

6. Removal.ai

Removal.ai ini tidak berbeda jauh juga dengan website untuk menghapus background sebelumnya. Pada saat menggunakan Removal.ai, maka bizzie diberikan kemudahan dan kecepatan sesaat menghapus background foto.

Hasil foto dengan background yangs duah dihapus dengan rapi ini juga tidak berubah resolusi. Sebagai berikut langkah yang harus dilakukan pada saat akan menggunakan Remobal.ai:

●  Membuka situs https://removal.ai/

●  Klik pada menu “Choose a Photo” yang berada di posisi kanan layar.

●  Setelah itu, bizzie juga bisa memilih salah satu foto yang akan diedit.

●  Tunggu sampai dengan beberapa saat agar Removal.ai ini menghapus background secara otomatis.

●   Ketika sudah sesuai dengan keinginan, maka bizie juga bisa langsung memilih menu “download” untuk mendapatkan hasil foto tersebut.

7. Background Cut

Lewat website untuk menghapus background ini bizzie bisa melakukan proses penghapus latar belakang dengan cepat dan mudah. Karena gratis, maka untuk hasil resolusi yang sudah diedit menggunakan Background Cut ini sangat rendah.

Apabila bizzie ingin mendapatkan resolusi yang lebih bagus, maka harus mengeluarkan sedikit biaya. Sebagai berikut langkah yang harus dilakukan untuk menggunakan Background Cut:

●  Membuka situs https://backgroundcut.co/

●  Bizzie juga bisa menarik foto dari folder komputer atau laptop dengan cara memberikan klik pada menu “or select image”.

●  Tunggu sampai dengan beberapa saat agar background foto dihapus.

●  Ketika sudah, maka bizzie bisa langsung memberikan klik pada menu “download” untuk menyimpan hasil edit tersebut.

Nah, itulah dia 7 website untuk menghapus background yang bisa bizzie pilihan dan semoga bisa informasi diatas bisa membantu.

Baca Juga