fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

BusinessDigital Marketing

Ingin Jadi Digital Marketer? Kamu Wajib Miliki Skill Ini!

Wiliam

Perkembangan internet dan teknologi saat ini berdampak positif pada kegiatan produksi para pebisnis. Bagaimana tidak, peluang pasar dan meraih keuntungan semakin besar. Seperti saat ini dikenal luas oleh masyarakat yakni digital marketing. Lalu apa sebenarnya digital marketing itu? Dan apa saja skill yang harus Anda miliki jika ingin mengikutinya? Semua akan dibahas pada artikel kali ini.

Pengertian Digital Marketing

Sebelum membahas lebih jauh lagi, Anda perlu memahami dulu apa sebenarnya digital marketing. Pada dasarnya, kegiatan ini merupakan proses untuk mempromosikan suatu produk maupun jasa kepada pelanggan melalui media digital (online).  Contohnya melalui website toko online, social media, ataupun content marketing.

Tentunya, cara ini bisa mempermudah Anda dalam menjangkau banyak pelanggan dalam waktu yang efisien.  Bagaimana tidak, setiap orang bahkan bisa mengakses toko online Anda di gadget merak tanpa perlu mengunjungi toko fisiknya. Itulah alasan mengapa banyak orang saat ini ingin menjadi digital marketer karena keuntungan yang bisa didapatkan juga sangat banyak.

Skill yang Harus Dimiliki Seorang Digital Marketer

Sebagai seorang digital marketer, Anda harus memiliki kemampuan yang berkaitan dengan pemasaran secara digital. Seperti contohnya  Search engine Optimization (SEO) , content marketing, email dan video marketing serta banyak keahlian lainnya.

Nah, apa saja skill yang harus anda miliki jika ingin menjadi digital marketer? Berikut ini informasinya:

1. Mempunyai Analisa yang Baik

Menganalisa menjadi kemampuan penting yang harus Anda miliki dalam digital marketing. Mengapa? Karena kemampuan ini dibutuhkan untuk menganalisa hal-hal yang akan dilakukan kedepannya. Seperti misalnya melakukan analisa target audience, strategi marketing apa yang cocok dilakukan, ataupun menganalisa media apa yang bagus untuk digunakan sebagai media promosi produk.

Bukan hanya tentang menganalisa hal-hal atau keputusan yang akan kita ambil kedepannya, amun juga terkait kegiatan yang telah dilakukan sebelumnya. Hal Ini penting agar aktivitas marketing yang dilakukan bisa semakin baik kedepannya dan menghindarkan dari melakukan kesalahan yang sama.

2. Skill Mengolah dan Visualisasi Data Dengan Baik

Selanjutnya kemampuan yang wajib dimiliki adalah skill mengelola visualisasi data. Mengapa ini sangat penting? Karena menjadi salah satu bahan etimbangn dalam menentukan keputusan terbaik yang akan diambil kedepannya. Sebab, setiap keputusan yang diambil haruslah bersumber dari data yang valid. Seperti misalnya, data klien yang digunakan sebagai bahan untuk pembuatan perencanaan digital marketing.

Atau seperti contohnya juga kemampuan mengolah data atau email dari klien yang diperlukan saat mengelola email marketing. Oleh karena, sebagai seorang digital marketer yang baik, Anda harus mampu mengolah dan memvisualisasikan data yang dibutuhkan dalam digital marketing ini.

Baca Juga : Apa itu Digital Marketing? Pengertian dan Kelebihannya

3. Memiliki Technical Skill yang Kuat

Menjadi seorang digital marketer berarti anda siap bekerja dengan ti., dalam hal ini tim website developer. Penting untuk Anda mengetahui teknik dasar yang digunakan tim lain, seperti bagaimana teknik dasar website development mereka.

Jika anda menguasai technical skill ini, maka mudah untuk melakukan komunikasi dengan seorang web developer. Segala permasalahan dan ide baru bisa dibicarakan guna mensukseskan promosi serta proses penjualan produk serta jasa Anda.

4. Mampu Membuat Berbagai Jenis Konten

Dunia digital erat kaitannya dengan konten. Sebab, ini menjadi salah satu alat ampuh yang digunakan sebagai media promosi.  Ada beberapa macam, konten yang beredar sekarang, seperti: infografik, konten artikel, e-magazine, animasi, e-book dan lain sebagainya. Konten inilah yang nantinya akan mendongkrak penjualan dan mensukseskan promosi Anda.

5. Mampu Berkomunikasi dengan Baik

Bukan hanya digital marketing saja yang membutuhkan kemampuan komunikasi yang baik. Namun, dalam pekerjaan digital marketer, Anda harus memiliki kemampuan ini. Pasalnya, akan ada saat anda akan bertemu dengan orang lain dan melakukan interaksi.

Penyampaian strategi, ide, maupun proses marketing akan sangat berpengaruh terhadap kesuksesan Anda menjadi seorang digital marketer. Untuknya, patikan sebelum Anda memilih profesi ini, pastikan kemampuan berkomunikasi dengan baik sudah dikuasai ya.

6. Menguasai Strategy Planning

Pada dasarnya strategi bisnis merupakan perencanaan jangka panjang suatu perusahaan dalam menarik customer agar lebih banyak dijangkau. Ada sebagai digital marketer perlu mengetahui beberapa strategi bisnis agar kegiatan digital marketing perusahaan bisa berjalan dengan lancar  dan mencapai kredibilitas perusahaan yang lebih baik.

7. Update dengan perkembangan Teknologi

Seperti yang sudah diketahui bersama jika digital marketer ini adalah pekerjaan yang erat kaitannya dengan dunia digital (internet).  Sangat penting bagi Anda untuk update dalam mengikuti perkembangan teknologi . Ini dilakukan agar proses marketing nantinya bisa berjalan secara baik dan sesuai dengan perkembangan teknologi yang ada pada saat itu.

8. Aktif di Media Sosial

Meskipun secara tidak langsung ini bukan sebuah skill, aktif di sosial media nyatanya menjadi satu hal yang wajib untuk diperhatikan. Sebab, banyak pelanggan yang mendapatkan informasi mengenai suatu bisnis melalui platform sosial media. Jadi, tak hanya website saja, Anda juga harus paham mengoperasikan sosial media agar proses promosi bisa berjalan lebih lancar.

Tak hanya itu, aktif di berbagai social media juga bisa membantu Anda dalam melakukan social media marketing agar semakin banyak benefit yang bisa didapatkan. Lakukan optimasi pada website dan juga akun social media agar bisa menjangkau klien yang lebih luas dan menyeluruh.

Intinya, skill itu bisa dipelajari asalkan Anda punya kemauan yang kuat. Berbagai skill diatas bisa dikembangan secara independen. Sekian dan semoga informasi di atas bermanfaat Bizzie.

Baca Juga : Langkah-langkah Sosial Media Marketing [Lengkap]

Baca Juga