fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Hosting

Ingin Cek Lokasi Hosting IP? Berikut Tipsnya

Wiliam

Kerap sekali, setiap situs website yang ada di internet memiliki lebih dari satu alamat IP yang ditentukan untuk website tersebut. Juga sebagian mungkin saja tidak terlalu peduli dengan alamat IP sebuah website.

Akan tetapi, tahukah Bizzie jika ternyata mengetahui IP sebuah website sangat bermanfaat? Apalagi mengetahui IP dari website Bizzie sendiri. oleh sebab itu, sebelum membahas hal teknikal berkaitan dengan mengetahui seperti apa cara cek lokasi hosting IP, Bizzie seharusnya mengetahui apa saja manfaat dari mengetahui lokasi IP sebuah website.

Apa Saja Cara untuk Bisa Melihat Lokasi Hosting IP yang Tepat?

Sebelumnya, Bizzie seharusnya mengetahui apa itu hosting. Hosting adalah bagian penting dalam website supaya bisa digunakan. Manfaat hosting ini sendiri yaitu sebagai tempat penyimpanan dari website.

Setiap hosting pasti memiliki IP server, dimana Bizzie tidak bisa melihatnya karena IP ini digantikan dengan domain yang supaya lebih mudah dikenal oleh pengunjung. Lalu apa saja cek lokasi hosting IP?

1. Cek IP Pakai Small SEO Tools

Cara cek lokasi hosting IP Bizzie pertama yaitu bisa menggunakan website Small SEO Tools yang biasanya digunakan untuk melihat ada tidaknya plagiarisme. Berikut cara untuk melakukannya.

·       Pertama silahkan kunjungi situs Small SEO Tools,

·       Lalu scroll dan klik Domains Tool, kemudian pilih Domain IP Lookup.

·       Kemudian masukkan domain lalu klik Domain IP Lookup.

2. Melihat IP Hosting Melalui cPanel

Cek lokasi hosting IP lainnya juga bisa melalui melalui cPanel. Dalam hal ini Bizzie bisa login ke cPanel dengan mengakses url https://domainanda/cpanel dengan menggunakan username dan password cPanel Bizzie.

Lalu jika nanti cPanel sudah terbuka, maka Bizzie bisa langsung melihat IP Bizzie pada card General Information yang terdapat di sebelah kanan halaman cPanel.

Apabila Bizzie ingin melihat informasi server secara lebih lengkap seperti server name, versi PHP, dan lainnya maka silahkan klik Server Information. 

3. Mengecek IP Menggunakan CMD

Setiap sistem operasi pun diketahui mempunyai command prompt yang bisa Bizzie gunakan untuk melakukan cek IP. Untuk mengakses command prompt, maka Bizzie dapat mengikuti cara cek lokasi hosting IP ini:

·       Untuk Mac: Silahkan tekan tombol Command + Space bar pada keyboard bersamaan, kemudian ketik Terminal. 

·       Untuk Linux : silahkan tekan tombol Ctrl + Alt + T secara bersamaan, maka jendela Terminal akan otomatis terbuka.

·       Untuk Windows : silahkan tekan Windows + R, lalu tulis CMD dan tekan Enter. Atau bisa juga tulis CMD langsung pada kolom pencarian untuk membuka Command Prompt.

·       Apabila nanti jendela Command Prompt sudah terbuka, jalankan perintah ping yang diikuti dengan nama website.

4. Mengecek IP dengan Web-based Tools

Bukan hany dengan menggunakan cek lokasi hosting IP di atas, Bizzie juga bisa melakukan cek lokasi dengan menggunakan layanan aplikasi web-based tools seperti check-host.net. Cukup masukkan nama domain website yang ingin Bizzie cek pada kolom yang tersedia, lalu kemudian tekan Enter.

5. Lihat IP Hosting Lewat Email

Cara cek hosting ini pun juga sangat mudah dilakukan. Lokasi IP Hosting bisa dilihat dari kotak masuk email. Apabila misalnya sudah membeli hosting, maka pihak penyedia layanan akan mengirimkan informasi lengkap tentang IP Hosting Bizzie.

Cobalah lihat di bagian detail informasi akun hosting. Nanti disana sudah ada detail pemesanan semenjak Bizzie membeli layanan di jasa hosting tersebut. Dan didalamnya ada informasi kapan Bizzie mengaktifkan hosting, tanggal kadaluarsa hosting, dan lainnya.

Silakan untuk segera cek email dan lihat apakah ada pesan dari penyedia layanan. Jika tidak ada atau terhapus, maka Bizzie tidak perlu panik karena bisa memakai alternatif lainnya.

6. DNS Checker

DNS Checker juga merupakan sebuah alat sederhana dan berguna untuk pencarian IP situs web dengan fungsionalitas tambahan. Bisa dibilang jika ini juga akan memungkinkan Bizzie untuk melihat DNS dan data lokasi yang dikumpulkan dari berbagai server di seluruh dunia. Cukup masukkan alamat situs web yang ingin Bizzie periksa.

7. Domain IP Lookup

Domain IP Lookup Tool pun juga diketahui sebagai layanan gratis fantastis lainnya yang dibuat oleh Small SEO Tools, dimana ini adalah pemeriksa massal yang memungkinkan Bizzie memeriksa dengan cepat beberapa lokasi IP situs web secara bersamaan.

Cukup masukkan hingga 10 alamat domain dan tekan Pencarian IP Domain untuk segera bisa memperoleh akses ke info yang diperlukan. Alat ini pun akan menunjukkan lokasi yang tepat, zona waktu, ISP, dan info kontak pemilik domain. Selain itu Bizzie juga dapat menggunakan layanan ini untuk membantu dalam pengoptimalan mesin pencari.

Alasan Harus Mengetahui IP Website

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa semua perangkat dan website yang ada di internet itu memang mempunyai IP masing-masing. Tentunya dengan adanya IP Address ini berguna untuk setiap website dalam membantu browser ketika mencari informasi penting di website.

Oleh sebab itu, mengetahui alamat IP sebuah website tentulah akan sangat bermanfaat dalam memastikan penyebab jaringan gagal terkoneksi dan bisa memblokir website tertentu, sehingga Bizzie pun akan bisa mengamankan komputer Bizzie dari website yang berbahaya.

Bukan hanya itu saja, dengan mengetahui alamat IP website pun nantinya akan memungkinkan Bizzie untuk bisa mengakses website yang telah diblokir, melakukan pengaturan pengalihan pemblokiran website, dan manfaat lain.

Jadi jika saat ini Bizzie ingin mencari tau seperti apa cara cek lokasi hosting IP yang tepat maka penjelasan di atas, akan sangat membantu Bizzie.

Baca Juga