fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Wordpress

Definisi Template dan 3 WordPress Terbaik Untuk Anda

dewabiz

Dewabiz.com – Template merupakan suatu barang yang wajib anda gunakan untuk website anda, karena template adalah kesatuan perangkat website yang menjadi produk dasar dari website itu sendiri. Apabila anda tidak menggunakan template yang baik maka tampilan website anda juga tidak akan menarik dan terlihat tidak teratur.

Apabila anda mencari template untuk sebuah situs web anda maka akan banyak pilihan template di luar sana yang bisa dipilih sesuai dengan seleras masing-masing. Banyak sekali penyedia template yang bisa jadi sebuah pilihan anda.

Orang-orang pengguna yang suka membuat website akan rela membayar mahal untuk sebuah template yang bagus untuk membantu kinerja websitenya itu sendiri, karena mereka tahu bahwa kinerja yang berbayar ini memiliki efek yang baik untuk meningkatkan peringkat di halaman mesin pencari.

Namun apabila anda tidak memiliki biaya yang banyak untuk membuat sebuah website, anda bisa juga menggunakan template gratis terbaik yang sangat cocok bagi website anda. Template gratis ini diperuntukan untuk anda yang menggunakan CMS WordPress dalam membangun sebuah websitenya. Oleh karena itu silahkan anda untuk menyimak 3 template wordpress gratis yang cocok bagi website anda,

Template WordPress dan Definisinya

Nah sebelum ke pembahasan 3 template wordpress gratis terbaik, coba anda untuk mengetahui dulu sekilas tentang definis dari wordpress itu sendiri.

Template wordpress merupakan desain untuk website anda, template ini sering disebut juga dengan tema wordpress atau themes wordress yang intinya semua itu adalah untuk desain website anda. Template ini bisa anda ubah-ubah dengan sesuka hati, apabila anda mengubah template wordpress berarti anda mengubah bagian depan dari website itu sendiri.

WordPress menyediakan berbagai macam template gratis yang siap anda gunakan, apabila anda tidak ingin menggunak template yang disediakan wordpress anda bisa mengganti template itu dengan cara membeli kepada pihak penyedia atau anda membuat sendiri template itu jika anda mampu membuatnya.

Template ini bergunakan untuk menampilkan sebuah konten atau isi dari website itu sendiri, apabila konten anda dilihat oleh orang lain maka tampilannya konten itu akan menyesuaikan dengan desain template yang anda pakai. Anda juga bisa memutuskan tata letak dari berbagi isi konten website anda dengan fitur-fitur template yang disediakan. Sebagai contohnya

  • Untuk tata letak anda gunakan bisa dengan satu kolom atau dua kolom
  • Konten bisa ditampilkan dimanapun anda suka
  • Menentukan perangkat yang terbaik untuk konten anda terlihat dengan bagus
  • Bisa menyertakan eleman seperti video, gambar, dan lain sebagainya

Template yang bagus dan baik bukan hanya dari warna dan layout saja, namun dari responsif pada pembaca juga harus di pikirkan, karena template ini menjadi nilai plus buat anda untuk meningkatkan peringkat di halaman pencari selain dari SEO konten website anda. maka dari itu wordpress menawarkan berbagai macam template terbaik buat anda.

Benarkah Bagus Template WordPress yang Gratis?

Ada banyak alasan yang memang template gratis di anggap tidaklah bagus, namun itu adalah sebuah alasan saja tanpa kita mencobanya dulu hal itu tidak akan terbukti. Untuk saat ini banyak sekali template wordpress yang disediakan secara gratis, dengan ribuan template yang tersedia secara gratis bukan berarti semua itu jelek, namun dengan banyaknya template itu akan ada template yang bagus untuk website anda. Maka dari itu wordpress menyediakan berbagai macam template untuk anda pilih dan ini ada 3 template wordpress yang terbaik untuk anda secara gratis pemakaianya.

Template wordpress gratis yang tampilannya sederhana dan indah, ini merupakan template yang terbaik untuk website anda, bisa jadi template premiun itu sangat rumit untuk digunakan bagi para pemula. Maka dari itu template gratis bisa jadi alternatif untuk para pemula yang membuat sebuah website, berikut adalah alasan untuk meyakinkan anda menggunakan template gratis

  • Gratis, bisa memangkas pengeluaran untuk membuat sebuah website anda dan bisa menjadi sebuah perhatian.
  • Rendahnya kualitas hanya sebuah mitos. Secara pemikiran kita, template tidak ada yang berguna saat ini, semua template yang ada diwordpress mungkin akan ditest terlebih dahulu untuk kelayakan standarisasi yang tidak ada pelanggan
  • Provider yang terpercaya. Banyak sekali penyedia yang fokus untuk membuat template wordpress
  • Template Freemium. Kata freemium ini di ambil dari free dan premium. Yang dimaksud dengan freemium adalah template gratis dengan versi premiumnya.

Inilah Daftar Template WordPress Gratis Yang Bisa DiPilih

Memilih template yang gratis merupakan bukan pilihan yang terbaik sebenarnya, namun untuk memangkas pengeluaran untuk website anda bukan sesuatu yang salah. Maka dari itu anda harus mengumpulkan beberapa template gratis yang terbaik untuk website anda .

1. Template Hestia

Template wordpress Hestia ini merupakan template yang multipurpose. Layout yang sangat cocok bagi anda yang ingin membuat website bisnis, seperti e-commerce, perusahaan korporat, dan masih banyak yang cocok untuk bebagai websit. Namun template ini sangat cocok sekali untuk membuat sebuah website toko online, karena templat hestia ini sudah terhubung dengan plugin SiteOrigin yang bisa membantu anda dalam membuat sebuah landingpage yang bagus serta menarik.

Dan kabar baiknya juga template ini sudah berbasis tools wordpress costumizer yang bisa membiarkan anda mengkostum semua template. Template Hestia ini juga sudah di opstimasi untuk SEO serta support terhadap berbagai plugin yang bisa anda pakai.

2. Template Shapely

Template yang satu merupakan salah satu dari template gratis terbaik yang memukau, pasalnya template menampilkan sebuah website yang praktis dan indah. Dengan desain yang kompetible di berbagai perangkat seperti tablet, laptop, ios, android, windows dan handphone. Dengan template ini para pengguna bisa menikmati display retina untuk melihat grafik, vektor, dan teks. Jangan ragu untuk menerapkan plugin, karena template ini juga sudah cocok dengan berbagi plugin yang ada di wordpress, misal yoast SEO, Google Analityc, dan lain-lain.

3. Template Illdy

Template ini hampir sama dengan template hesti yang memiliki multipurpose, namun template illdy ini flexsibel untuk digunakan. Kabarnya juga template ini dikembangkan dan didesain dengan komprehensif yang siap digunakan secara gratis untuk anda.

Template ini sangat cocok bagi para pebisnis online, karena template ini sudah dilengkapi dengan wordpress customizer dengan berbagi widget dan icon, shortcode yang siapak digunakan dan dikonfigurasi sesuai kebutuhan dan keinginan anda. Template illdy sudah dibuat dengan berbagai kematangan, sehingga website anda akan terlihat canggih dan modern, Dengan berbagi fitur yang ada template ini juga cocok dengan berbagai plugin yang tersedia di wordpress.

Kesimpulan

Demikianlah Defini template dan 3 Template wordpress terbaik buat webiste anda, silahkan anda untuk memilih dan mempertimbangkan dalam menggunakan template gratis ini. Dengan berbagai fitur yang ada, kami rasa template ini bisa menjadi pilihan yang cocok bagi para pemula, karena untuk mengeluarkan template yang premiun butuh pengorbanaan yang besar.

 

Baca Juga