fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

cPanel

Tata Cara Upload Website Di CPanel Dengan Mudah

Rianda

Informasi tentang cara upload website di cPanel penting untuk dipahami oleh para pemilik website, terlebih bagi yang masih baru. Pasalnya dengan melakukan pengunggahan website pada cPanel ini memungkinkan website tersebut dapat diakses dengan cara online oleh para pengunjung.

Ada beberapa tujuan seseorang membuat website, diantaranya meliputi untuk kebutuhan yang berhubungan dengan bisnis, selain itu juga untuk kebutuhan penyampaian beragam informasi serta tujuan yang lainnya. Berikut beberapa langkah untuk mengunggah website di cPanel dengan mudah:

1. Memilih Web Hosting

Melakukan pemilihan terhadap web hosting menjadi langkah awal sebagai cara upload website di cPanel yang perlu dilalui. Dalam hal ini pemilik website dapat memilih jenis web hosting yang sudah terpercaya. Selain itu juga yang handal ketika dipakai agar tak menyesal di kemudian.

Pemilihan akan web hosting ini cukup penting dan mempunyai pengaruh terhadap pengelolaan website yang dilakukan. Pasalnya tahapan dalam membutuhkan website sendiri bukan perkara yang gampang. Oleh sebab itulah pemilik website sepatutnya untuk melakukan pertimbangan mengenai sejumlah hal.

Tentunya hal yang berhubungan dengan hosting, misalnya seperti mempertimbangkan fitur yang dimiliki. Keberadaan dari fitur ini nantinya akan berpengaruh terhadap proses upload suatu situs web. Tujuannya agar mampu berjalan dengan lebih lancar.

2. Memilih Cara Upload Website

Tahap berikutnya untuk mengunggah website di cPanel yakni dengan melakukan pemilihan cara pengunggahan. Umumnya untuk kelancaran dalam proses ini akan dipergunakan suatu tools sebagai media bantuan. Dengan begitu pemilihan tools yang sesuai tidak kalah penting untuk dilakukan.

Contoh dari tools yang nantinya dapat pemilik web pakai adalah FTP. Pemilik website nantinya akan disajikan sejumlah keunggulan dari hal ini dalam proses pengelolaan file. Selain keunggulan ternyata tools ini juga hadir dengan kekurangan, contohnya seperti saat menjalankan pengunggahan ada balasannya.

3. Mengunggah dan Mengekstrak Bagian Arsip Website

Proses melakukan pengunggahan sekaligus mengekstrak arsip dari website tidak kalah penting dari beberapa langkah sebelumnya. Cara ini dapat diterapkan dengan tahapan sebagai berikut:

  • Pertama buka bagian file manager.
  • Setelah itu baru klik “Upload Files”.
  • Terakhir tinggal pilih saja arsip website yang ada di perangkat. Setelah itu lakukan impor terhadap file arsip tersebut hingga menuju ke server.

4. Melakukan Penyimpanan File

Nantinya ketika file arsip yang ada sudah dalam keadaan di extract. Untuk itu proses selanjutnya tinggal disimpan saja file tersebut. Pastikan juga bahwasanya kondisi dari file terkait sudah tersimpan dengan baik di bagian directory.

Pasalnya ada beberapa kejadian seperti adanya directory tambahan yang muncul meskipun sudah dilakukan extract. Untuk proses memindahkan bagian website ke bagian domain utama bisa menggunakan perantara FTP.

5. Melakukan Import Database MySQL

Bagi pengguna baru dari MySQL perlu memastikan bahwasanya sudah mempunyai user serta database. Apabila dirasa database yang dimiliki sudah siap, maka tinggal buka saja memakai fitur pendukung. Fitur ini mempunyai fungsi untuk melakukan proses pengunggahan file.

Terakhir nantinya pemilik website dapat mengecek situs website yang tadi diproses. Hasil pengecekan tersebut nantinya pemilik website bisa mengetahui apakah website terkait telah berhasil diakses. Baik diakses menggunakan sistem online atau justru kemungkinan sebaliknya.

Itulah beberapa informasi tentang cara upload website di cPanel dengan gampang. Bagi pengguna baru yang masih sering bingung tentang proses pengunggahan website pada cPanel. Bagi orang yang mengalami demikian bisa menggunakan beberapa cara di atas sebagai solusi.

Baca Juga