fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

cPanel

Cara Install Moodle di Cpanel yang Cepat dan Mudah

Rianda

Seiring berkembangnya teknologi, kemajuannya diiringi dengan masuknya teknologi ke berbagai sektor kehidupan termasuk juga pada pendidikan. Adanya e-learning adalah buah dari kemajuan teknologi itu sendiri yang dibuat dengan moodle. Berikut ada cara install moodle di cpanel hosting yang mudah dan cepat.

Apa yang Dimaksud Moodle?

Sebelum masuk ke pembahasan inti ada baiknya mengenal terlebih dahulu apa yang dinamakan dengan moodle. Istilah moodle merujuk pada salah satu bagian dari Content Management System atau biasa disingkat dengan nama CMS.

Tujuan dari pembuatan moodle adalah untuk dijadikan sebagai media dari pembelajaran yang memanfaatkan teknologi dan internet yang dinamakan sebagai elearning. Moodle ini termasuk dalam jenis perangkat lunak yang sengaja dibuat untuk keperluan belajar yang berbasis internet.

Adanya moodle bisa membuat murid dan pengajar bisa berinteraksi dua arah karena bisa diakses dari sisi pengajar dan murid. Sebagai pengajar mereka bisa menambahkan materi, tugas dan soal yang bisa dikerjakan oleh muridnya secara online.

Tidak usah khawatir soal biaya karena sistem ini sudah berbasis open source jadi bisa diakses siapa saja. Pengguna cukup melakukan instalasi di sistem server yang diinginkan semacam Cpanel.

Cara Instalasi Moodle di Cpanel

Saat sudah mengetahui apa itu Moodle dan bagaimana cara kerjanya, dasar tersebut akan jadi bekal informasi yang penting untuk tahap selanjutnya. Disini akan dibahas bagaimana cara instal moodle di Cpanel hoster.

1. Persiapan

Siapkan terlebih dahulu hal-hal yang diperlukan untuk mendukung proses pembuatan akun hosting. Pastikan sudah punya domain dan akun hosting yang memadai. Jika belum, bisa beli atau berlangganan paket cloud hosting yang banyak beredar diluar sana. 

Setelah itu masuk ke domain murah dengan permintaan bantuan ke dewaweb. Disana ada requirement moodle yang harus diaktifkan terlebih dahulu.

  • Kunjungi situs cPanel dan masuk ke section software.
  • Masuk ke bagian mydomain dan klik ekstensi agar bisa membuka daftar PHP.
  • Centang beberapa ekstensi yang disebutkan seperti intil, mbstring, pdo, dan beberapa lainnya.

2. Login Cpanel

Setelah pembelian hosting sudah dilakukan maka akan ada email yang masuk dan berisikan tentang informasi login akun hosting di email yang didaftarkan. Login ke cPanel dengan username yang diberikan untuk memulai instalasi moodle.

3. Install Moodle

Jika sudah masuk kedalam cPanel silahkan pergi kebagian softaculous. Ini merupakan bagian dimana pengguna bisa menginstall Apps atau software seperti Moodle ini. Untuk menemukan moodle disana tinggal ketik di pencarian moodle dan akan muncul yang diinginkan.

4. Setup Software

Isi beberapa informasi terlebih dahulu yang ada di dalam moodle sebelum bisa digunakan. Disana ada pemilihan bersi, pilih nama domain yang akan dipasangkan dengan moodle serta pengguna harus memilih mana tempat dari penyimpanan yang akan diisi dengan moodle.

Jangan lupa beri judul dari website tersebut serta masukan juga deskripsinya. Buat juga akun admin agar berbeda dengan akun lain yang akan digunakan untuk login oleh siswa atau orang lain. Setelah semua terisi maka akan masuk ke mode instalasi yang bisa ditunggu dalam hitungan menit.

5. Moodle Siap Digunakan

Saat semua instalasi prosesnya dijalankan maka moodle siap digunakan di hosting Cpanel. Lakukan beberapa pengaturan agar website bisa lebih nyaman dengan akun admin yang sudah dibuat. Saat login akan muncul dashboard untuk memberikan informasi penting dari website tersebut.

Nah itulah cara install moodle di Cpanel hoster yang cepat dan mudah. Cpanel ini cocok untuk moodle karena mudah digunakan dan bisa dengan mudah dipelajari proses instalasinya. Jadi tidak akan terlalu rumit bagi pemula yang baru belajar.

Baca Juga