fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Technology

Apa Itu Mbps pada WiFi? Simak Ulasan Lengkapnya Sebelum Membeli

Rianda

Banyak orang yang bertanya-tanya ketika melihat suatu produk internet yang tertera kata asing berikut, apa itu Mbps pada WiFi? Biasanya orang-orang mendengar kata tersebut pada saat membelinya dengan iming-iming kecepatan akses hingga 100 Mbps atau bahkan lebih.

Maka kemudian perlu dicermati dalam memilih suatu layanan internet dari segi Mbps agar tidak terjebak dan dapat mengganggu kegiatan akses internet. Oleh sebab itu, akan dijelaskan secara lengkap mengenai arti dari Mbps pada WiFi saat melakukan searching di dunia maya.

Pengertian dari Mbps pada Wifi dan Perbedaan dengan MBps

Internet merupakan salah satu hal yang sangat lumrah dalam era digital saat ini yang banyak digunakan untuk melakukan aktivitas secara online. Bahkan pada saat pandemi Covid-19, masyarakat Indonesia dituntut harus melakukan kegiatan sekolah hingga kerja di rumah saja dengan menggunakan internet.

Hal ini membuat para provider internet siap untuk mempromosikan produk internet, salah satunya wifi yang bisa dibilang lebih hemat dalam pemakaiannya. Sehingga dalam memilih provider pada wifi perlu diperhatikan spesifikasi dan salah satunya tertera tulisan Mbps yang kaitannya dengan kecepatan internet.

Secara umum maksud dari apa itu Mbps pada wifi adalah satuan dari kecepatan internet dengan kepanjangannya adalah Megabits per sekon. Sebagai contohnya terdapat layanan ISP memiliki kecepatan internet 5 Mbps yang artinya setiap detik dapat transfer data sebesar 5 Megabit.

Selain itu perlu diketahui kaitannya dengan Mbps adalah 1 byte sama dengan 8 bit yang merupakan konversi dari ukuran file. Contohnya lagi jika terdapat layanan wifi yang mencantumkan pada spesifikasi 10 Mbps maka sama dengan 1,25 MBps. Maka bisa dikatakan, perbedaan antara Mbps dengan MBps adalah terletak pada huruf b yang satunya kecil dan satunya besar yang memiliki makna yang berbeda.

Tips Memilih Kecepatan Mbps pada Wifi

Setelah memahami apa itu Mbps pada wifi, maka sudah bisa memilih layanan ISP yang memiliki nilai kecepatan akses yang berbeda-beda. Selain itu, parameter harga dan adanya FUP ternyata dapat mempengaruhi kecepatan mbps yang dibutuhkan dalam satu gedung atau perkantoran.

1. Tentukan Kebutuhan Mbps Sesuai Kebutuhan Pengguna

Kecepatan mbps pada wifi dapat ditentukan dengan berbagai faktor diantaranya jumlah pengguna dan aktivitas yang dominan dilakukan dalam satu area. Secara umum kebutuhan mbps pada wifi yang digunakan oleh satu orang dengan berbagai aktivitas adalah 3 hingga 25 mbps.

Namun jika aktivitasnya ringan seperti browsing, email, nonton oleh dua orang dapat menggunakan 3 hingga 8 mbps. Beda dengan yang aktivitasnya yang dilakukan oleh empat orang bahkan lebih perlu lebih dari 25 mbps agar akses internet lancar.

2. Pilih Layanan ISP Berdasarkan Kecepatan Akses Internet

Layanan provider yang berbeda biasanya dilihat dari beberapa faktor salah satunya adalah kecepatan akses dan perlu dibandingkan dari segi spesifikasi mbps. Selain itu perlu diperhatikan dari segi satuan yang terukur oleh aplikasi Ookla Speedtest dengan nilai yang akan berbeda.

Seperti provider A memiliki 8 Mbps atau setara dengan 1 MBps sedangkan provider B dengan 64 Mbps atau 8 MBps. Sehingga provider B lebih cepat dimana satuan MBps jauh lebih kencang dibanding dengan Mbps yang notabene nilainya tidak terlalu besar.

3. Cek Harga dan Adanya FUP

Harga merupakan salah satu faktor utama untuk memilih layanan ISP dengan budget yang dimiliki karena mempengaruhi waktu penawaran yang berlaku. Selain itu adanya FUP dapat merugikan pengguna karena jika sudah tercapai kuota yang terpakai maka kecepatan akses internet akan diturunkan.

Secara keseluruhan pengguna wajib jeli untuk memilih provider yang terbaik untuk digunakan dengan memahami apa itu mbps pada wifi. Jika tidak mengetahui hal tersebut maka akan tertipu dengan marketing harga dan FUP yang mengakibatkan lambatnya akses internet.

Baca Juga