fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Business

Produk Jualan Online Terlaris 2022, Paling Banyak Dicari!

Wiliam

Jualan online memang menjadi trend sekarang. Apalagi didukung dengan beberapa aplikasi marketplace yang semakin mempermudah transaksi jual beli online. Belum lagi, keuntungan dari hasil penjualan online bisa dibilang lumayan. 

Banyak produk yang dijual secara online. Tak ayal, sering kali Anda menjumpai toko online yang menjual barang sama, namun dengan harga yang berbeda. Banyaknya kompetitor harus membuat siapapun yang hendak berjualan online, memikirkan produknya dulu. 

Guna memperoleh keuntungan yang besar, calon penjual harus mencari tahu mengenai produk apa yang sering dibutuhkan di masyarakat. Jika pengusaha menawarkan barang yang sedang populer, otomatis permintaan akan barang tersebut naik. Hasil penjualan juga akan mengalami peningkatan yang signifikan dan bernilai surplus. 

Produk Jualan Online Paling Laris Tahun 2022

Setiap tahun, pasti ada saja produk yang tengah populer di masyarakat. Jika anda berniat untuk berjualan online, anda harus terlebih dahulu mengetahui barang apa saja yang tengah dicari masyarakat. Lalu, produk jualan seperti apa yang paling laris sepanjang 2022?

Bagi Anda yang masih bingung untuk mencari produk. Berikut kami bagikan list produk yang paling diminati selama tahun 2022. Kira-kira apa saja barangnya? Simak penjelasannya berikut ini:

1. Fashion Wanita Pria

Membahas soal fashion memang serasa tak ada matinya. Model pakaian terus berkembang mengikuti perubahan tahun. Karena perkembangannya yang dinamis, fashion menjadi produk yang terus dicari setiap tahun. 

Selain itu, pengaruh dari beberapa influencer dan selebgram Indonesia, yang turut mengambil peran dalam menyumbang  trend fashion di masyarakat. Alhasil, banyak masyarakat terutama dari kalangan wanita mengikuti gaya busana tersebut. Inilah menjadikan perusahaan konveksi terus menerus membuat dan modernisasi pakaian setiap tahunnya. 

Selain itu, faktor anak jaman sekarang yang dituntut untuk update terhadap situasi, salah satunya fashion. Istilahnya, banyak kaum muda yang menganggap bahwa tidak mengikuti trend dianggap tidak gaul. Faktor inilah yang menjadikan brand fashion pria maupun wanita menjadi produk terlaris di toko online manapun. 

2. Aksesoris

Rasanya membicarakan soal fashion kurang lengkap jika tidak membahas mengenai aksesoris. Zaman sekarang, aksesoris dianggap sebagai kebutuhan untuk menunjang style. Banyak juga yang menganggap memakai aksesoris dapat mempercantik diri. 

Aksesoris seperti gelang, jam tangan, dan lainnya sangat populer belakangan ini. Tak hanya aksesoris yang berupa pelengkap fashion saja, aksesoris seperti scarf, topi, ikat pinggang juga sangat disukai masyarakat terutama kaum muda. 

Menjual aksesoris bisa menjadi ide jualan Anda. Jika perhiasan yang dijual menarik, maka akan semakin banyak peminatnya. Penjual akan semakin mendapat pelanggan seiring bertambahnya minat customer untuk membeli. 

3. Pakaian Bayi dan Anak

Tak ketinggalan dengan aksesoris dan fashion pria wanita. Produk selanjutnya yang paling banyak dicari adalah pakaian bayi dan anak. Kebanyakan, pembeli dari produk ini adalah wanita yang sudah berkeluarga atau ibu-ibu. 

Berdasarkan pada pencarian google, pakaian anak dan bayi termasuk sebagai barang yang sedang trend. Namun, trend tersebut dapat berubah seiring dengan bergantinya tahun. Untuk saat ini item paling famous dari  pakaian anak adlah mini dress, kemeja, dan kaos. 

Memanfaatkan minat tinggi masyarakat terhadap barang pakaian bayi dan anak, dapat menjadi peluang untuk membuka bisnis. Pastikan Anda bisa mendapat supplier yang terpercaya dalam membeli barang. Sebelum akhirnya, menjual kembali.  

Baca Juga : Tips Memilih Nama Domain Terbaik Untuk Business Anda

4. Tas Wanita

Menurut survey dari data analisis  google, kebanyakan sasaran dari penjualan produk di marketplace adalah wanita. Dikarenakan, perempuan mempunyai sifat senang berbelanja secara naluriah. Maka dari itu banyak toko online menyediakan produk yang berhubungan dengan perempuan, salah satunya tas. 

Tas memang menjadi barang yang menarik, khususnya perempuan. Selain itu, tas juga menjadi barang bawaan paling penting yang wajib dibawa kemanapun. Tak heran, jika tas menjadi produk jualan yang paling laris. 

Jika calon penjual berminat untuk berbisnis tas, maka penjual harus menentukan jenis tas yang diminati. Maksudnya mulai dari bentuk hingga bahannya, seperti tas selempang, tas serut, atau tas ransel. Dengan menyesuaikan trend , produk bisa laku dan laris di pasaran. 

5. Sepatu

Produk jualan online terlaris selanjutnya adalah sepatu. Barang yang satu ini tidak hanya diminati kaum hawa, melainkan juga laki-laki. Popularitas sepatu tergolong meningkat beberapa bulan terakhir. 

Oleh karena itu, ide untuk menjual sepatu adalah trik yang tepat. Penggunaan fashion lain tidak lepas dari sepatu yang dikenakan. Di tahun 2022, diprediksi sepatu adalah produk yang masih mendominasi di pasaran. 

Beberapa merk sepatu seperti nike, acrostreet, dan lainnya masih banyak dicari di toko. Maksudnya, barang seperti sepatu akan terus dilirik konsumen, serta memiliki prospek yang jelas kedepannya. 

Maka dari itu, sepatu bisa menjadi ide untuk Anda yang masih bingung dengan produk yang akan dijual. Namun, jika memutuskan untuk berbisnis sepatu, pastikan kualitas barangnya juga baik dan tidak mudah rusak. 

6. Produk Kecantikan

Produk kecantikan akan selalu penting bagi kaum hawa. Produk satu ini memiliki pertumbuhan sekitar 4,75% setiap tahunnya. Maknanya produk kecantikan sangat diminati perempuan. 

Produk kecantikan sendiri dibedakan menjadi dua yakni make up dan skincare. Mengenai cara menjualnya bisa dilihat terlebih dahulu video-video vlogger beauty. Biasanya, produk yang direview akan mengalami nilai jual yang tinggi. Permintaan penawaran akan semakin banyak. 

Ide jualan produk kecantikan bisa dipakai untuk mencoba awal bisnis online. Melalui permintaan yang tinggi, barang yang dijual akan semakin banyak dibeli masyarakat. Pedagang harus memiliki stok untuk mengatasi permintaan berlebih nantinya. 

Baca Juga : 8 Cara Menghasilkan Uang dari Internet dengan Cepat

Baca Juga