fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Domain

Ketahui Definisi Non Recursive DNS dan Kelebihannya

Rianda

Pada penerapannya, DNS ini memiliki berbagai macam query yang bisa difungsikan. Salah satu yang bisa difungsikan adalah non recursive DNS. Jenis yang satu ini, mungkin sudah familiar untuk sebagai pihak, namun untuk pihak lainnya masih belum dipahami.

Oleh karenanya, pada bagian ini akan dijelaskan mengenai non recursive secara mendalam dan menyeluruh. Penasaran mengenai penjelasan bagian ini secara mendalam? Untuk mengetahui detailnya, simak rincian yang ada di bagian bawah ini:

Penjelasan Tentang Non Recursive

Sebelum melangkah ke bagian non recursive DNS, maka harus dipahami dulu apa itu DNS query. Jadi selain dinamai dengan DNS query, biasanya aspek ini disebut dengan DNS request. Proses ini, memungkinkan user meminta informasi IP ke DNS.

Jika proses ini sudah dijalankan, maka nantinya pihak DNS akan memberikan rincian IP yang sesuai dengan nama domainnya. Karena IP ini sangat unik, maka pemberiannya tidak bisa sembarangan dan sudah disesuaikan dengan rincian yang ada.

Namun tidak semua proses permintaan IP, akan bisa diselesaikan dengan mudah. Apabila pihak DNS server tidak bisa memberikan rincian IP lengkap, maka nantinya DNS server akan meminta rincian data cache untuk menemukan IP yang paling sesuai.

Jadi bisa dipastikan bahwa proses ini sangat penting untuk dijalankan. Lalu apa itu non recursive di DNS? Jadi sebenarnya, non recursive ini adalah proses pencarian informasi yang terkait dengan IP. Namun untuk jenis ini, proses pencarian di root tidak diperlukan.

Sebenarnya DNS query ini banyak jenisnya. Namun khusus untuk jenis ini, maka memiliki susunan proses yang berbeda dengan jenis lain yang ada di DNS Query. Selain itu, non recursive juga memiliki beberapa perbedaan serta kelebihan dengan susunan di jenis lainnya.

Kelebihan Non Recursive DNS

Setelah memahami mengenai pengertian non recursive DNS, penting juga untuk memahami tentang kelebihannya. Seperti yang sudah dijelaskan, non recursive ini jelas memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan jenis request yang lainnya di DNS.

Setidaknya ada tiga kelebihan utama yang harus dipahami. Untuk itu, pada bagian ini akan diberikan penjelasannya secara lengkap dan menyeluruh. Penasaran apa saja kelebihan yang bisa didapat sebagai keunggulan? Untuk lebih jelasnya, simak rincian berikut ini:

1. Prosesnya Cepat

Pada prinsipnya, non recursive ini memiliki proses yang lebih mudah. Jika pada jenis lainnya akan memiliki susunan proses yang lambat karena langkahnya banyak, maka pada jenis ini akan berbeda. Karena langkahnya lebih sedikit, maka prosesnya akan lebih cepat.

Pengguna yang memfungsikan sistem ini, tentunya bisa mendapatkan informasi jauh lebih cepat dengan sistem lainnya. Kelebihan ini tentunya sangat menarik, sehingga akhirnya banyak pihak yang memilih sistem ini untuk difungsikan.

2. Urutan Langkahnya Mudah

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, susunan langkah untuk non recursive ini jauh lebih sedikit. Jadi untuk mendapatkan informasi, proses pencarian di root atau di authoritative tidak lagi dibutuhkan. Sistem akan langsung melakukan proses pencarian di cache untuk menyelesaikan prosesnya.

3. Datanya Akurat

Meski langkahnya lebih sedikit dan prosesnya jauh lebih cepat, namun data yang didapatkan sistem ini jauh lebih akurat. Dengan adanya kelebihan ini, maka pengguna bisa mendapatkan keuntungan tanpa mengurangi detail informasi apapun untuk prosesnya.

Itulah penjelasan lengkap mengenai non recursive DNS secara mendalam. Dengan adanya penjelasan tersebut, maka bisa dipastikan bahwa tipe DNS query yang satu ini juga sangat penting. Jadi pastikan untuk memahaminya dengan baik agar tidak ada bagian yang terlewat.

Baca Juga