fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Pengetahuan

Inilah 5 Cara Mengetahui Jenis Font 

Wiliam

Pada saat melakukan kunjungan halaman atau browsing pastinya sering menemukan font yang menarik. Pastinya dengan menariknya fonte tersebut membuat bizzie merasa penasaran. 

Perkembangan teknologi seperti sekarang ini membuat banyak ratusan ribu jenis font yang dapat dipilih. Tidak mungkin juga ketika bizzie mengenal semua font yang ada di setiap halaman internet. 

Berbeda lagi untuk bizzie yang mempunyai profesi pada desain grafis. Pasti sudah banyak hafal dengan jenis font yang sering bermunculan. Perlu diketahui juga bahwa setiap font yang akan digunakan ini mempunyai kegunaannya masing-masing. 

Untuk kesempatan kali ini akan dibahas secara tuntas mengenai cara mengetahui jenis font. Sedangkan untuk bizzie yang penasaran dengan cara mengetahui jenis font bisa langsung saja simak lebih lengkapnya di bawah ini. 

5 Cara Mengetahui Jenis Font

Pastinya sebelum mengetahui jenis font, bizzie akan melakukan penyimpanan gambar font terlebih dahulu. Dengan hal tersebut akan mempermudah ketika melakukan identifikasi melalui gambar font tersebut. 

Ada beberapa cara mengetahui jenis font. Untuk beberapa cara yang dapat dilakukan oleh bizzie adalah:

1. Photoshop

Cara mengetahui jenis font yang paling pertama bisa dengan menggunakan Photoshop. Untuk cara yang pertama ini bisa dilakukan oleh bizzie tanpa perlu menggunakan jaringan internet.

Satu hal yang dibutuhkan adalah aplikasi Photoshop saja. Apalagi untuk caranya terbilang sangat mudah. Sebelum menggunakan tentunya bizzie sudah harus memastikan bahwa komputer sudah benar-benar di install aplikasi Photoshop. 

Ada satu contoh yang menarik yaitu ketika melihat font di logo Google. Langkah pertama yang dilakukan adalah dengan menyimpan logo tersebut dan selanjutnya melakukan identifikasi dengan aplikasi Photoshop. 

Selain itu, langkah yang harus dilakukan oleh bizzie adalah membuka aplikasi photoshop terlebih dahulu. Pada saat sudah berada di halaman utama bisa langsung mencari menu “file” dan “open”. Langsung saja cari file dari logo Google tersebut. 

Pada saat file sudah tersimpan bisa langsung memilih menu “type” dan kemudian scroll lagi sampai dengan bawah dan menemukan “match font”. Tunggu sampai dengan proses selesai dan otomatis akan muncul jenis font yang digunakan.

2. What The Font

Cara mengetahui jenis font kedua bisa dengan menggunakan What The Font. Pada cara kali ini berbeda dengan yang sebelumnya, karena harus disertai dengan jaringan internet atau online. 

Selain itu, pada saat akan menggunakan What The Font ini harus dilakukan dengan menggunakan website. Bizzie tinggal menyiapkan saja gambar font dan kemudian lakukan upload pada website What The Font. 

Setelah proses upload gambar sudah selesai maka akan di crop secara otomatis oleh pihak What The Font. Setelah itu, bisa langsung memberikan klik pada tanda panah biru untuk bisa melanjutkan ke tahap berikutnya. 

Tidak lama kemudian akan muncul jenis font yang digunakan beserta dengan harganya. Tentu saja untuk masalah harga di setiap jenis font nya berbeda-beda. Akan tetapi, untuk font yang sudah mempunyai lisensi biasanya berada di harga kurang lebih $19.99. 

3. Font Squirrel Matcherator

Cara mengetahui jenis font ketiga bisa menggunakan bantuan dari Fontsquirrel Matcherator. Masalah penggunaan atau operasionalnya masih sama dengan cara yang ada di nomor dua. 

Bizzie hanya perlu melakukan penyimpanan gambar font yang akan dilakukan identifikasi. Setelah itu, bisa langsung melakukan upload file pada website Fontsquirrel Matcherator. 

Ketika proses unggahan sudah selesai maka Fontsquirrel ini akan melakukan analisis secara otomatis untuk mengetahui jenis font. Selain itu, bizzie bisa langsung saja memilih Matcherator It supaya menemukan jenis font yang sedang digunakan. 

Pada saat proses sudah benar maka akan secara otomatis juga muncul font yang sedang digunakan. Bizzie juga tinggal melakukan proses pemilihan mana font yang cocok mempunyai kemiripan.

Baca Juga : Cara Melacak Hp Dengan Mudah

4. Font Face Ninja

Cara mengetahui jenis font keempat yaitu dengan menggunakan Font Face Ninja. Selain itu, ketika ingin menggunakan cara yang satu ini membutuhkan fitur addon chrome. 

Untuk cara mengecek jenis font juga bisa dengan menggunakan website online atau ekstension google chrome. Langkah yang dapat dilakukan adalah melakukan download font ninja. Setelah itu bisa langsung memilih menu “add to chrome”. 

Pada saat sudah melalui cara tersebut bisa menunggu sampai dengan proses install benar-benar sudah selesai. Ketika sudah selesai maka akan muncul icon font ninja warna hijau yang berada di pojok atas. 

Contoh mudahnya bizzie tinggal membuka pada salah satu situs halaman website sesuai dengan keinginan. Selanjutnya bisa langsung melakukan klik kanan dari icon Face Ninja tersebut. Arahkan kembali kursor pada font website. Tunggu beberapa menit kemudian akan muncul nama font yang disertai dengan ukurannya. 

5. What Font Is

Cara mengetahui jenis font paling akhir bisa dengan menggunakan What Font Is. Untuk masalah cara pengecekannya pun sama dengan beberapa cara mengetahui jenis font lainnya. 

Langkah pertama yang dapat dilakukan harus melakukan upload gambar font terlebih dahulu. Pada saat sudah berhasil bisa langsung di crop secara otomatis oleh pihak What Font Is. 

Proses crop sudah berhasil bisa memilih menu kolom yang bertuliskan “next step”. Apabila gambar yang diambil kurang jelas, maka bizzie bisa mengatur contrast, brightness dan rotation. 

Ketika sudah jelas juga bisa langsung memberikan klik lagi pada kolom bertuliskan  “next step”. Masukkan kembali karakter yang sesuai dengan gambar akan di upload. Tunggu sampai dengan beberapa menit akan muncul  jenis font yang sedang digunakan. 

Nah, itu dia penjelasan mengenai cara mengetahui jenis font yang digunakan oleh beberapa halaman atau website. Besar harapan dengan penjelasan tersebut dapat membantu bizzie yang ingin melakukan identifikasi font.

Baca Juga : Mengenal 7 Jenis Website Builder untuk Membuat Situs

Baca Juga