fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Domain

Pengertian dari Domain Website Adalah Pemberian Ekstensi Tenyata!

Rianda

Domain website adalah akhiran nama dari sebuah web dengan pemberian ekstensi. Biasa jadi itu .com atau .co.id dan lainnya yang sesuai dengan website yang dibuat. 

Penasaran apa sebenarnya domain website dan apa saja jenisnya? Untuk dapat mengetahui informasi lebih lengkap seputar domain, berikut pembahasannya yaitu:

Mengenal Domain Website

Domain website adalah sebuah alamat yang harus dipakai untuk dapat membuat serta mengakses website. Analoginya, ketika pengguna mempunyai website sebagai rumah, maka ada layanan hosting sebagai tanahnya. Bisa dibilang bahwa domain adalah alamat yang digunakan untuk bisa menuju rumah.

Oleh sebab itu dapat disimpulkan bahwa, domain merupakan salah satu komponen terpenting dalam website. Untuk nama domain sendiri terdiri dari situs dan ekstensi yang termasuk ke dalam 2 elemen utama. Salah satu contohnya yaitu Instagram.com, yang memakai ekstensi .com.

Untuk registrasi dari sebuah nama domain tentunya dikelola oleh sebuah lembaga organisasi yang bernama ICANN. Peranan organisasi ini, yaitu untuk menentukan ekstensi yang tersedia. Membuatnya lengkap dengan database terpusat yang memuat semua informasi domain.

Berdasarkan fungsinya setiap domain website bisa diwakilkan oleh serangkaian alamat IP. Selanjutnya akan dipakai komputer dalam mengambil data yang diperoleh dari server. Mungkin domain akhirnya dapat diingat sebagai rangkuman berikut yaitu:

  • Berfungsi sebagai nama untuk sebuah website.
  • Merupakan nama yang di dalamnya terdiri dari nama website dan ekstensi.
  • Sistem yang dikelola oleh ICANN.
  • Mempunyai fungsi dalam mengarahkan pengunjung ke server.
  • Dapat melakukan transfer dari satu provider ke provider lainnya dan masih banyak lainnya.

Kesimpulannya domain website merupakan nama yang diberikan agar bisa menggantikan alamat IP. Memungkinkan pengguna mampu untuk melakukan akses sehingga lebih mudah dan tentunya cepat. Hadirnya domain ini, tentu akan mempercepat pengguna memasukan sebuah nama sebuah website tanpa harus hafal IP.

Jenis-Jenis Domain

Jika sudah memahami dengan baik, apa itu penjelasan terkait domain website, sekarang ketahui juga jenis-jenisnya. Mengingat ada beberapa jenis domain yang paling sering digunakan. Simak berikut ini jenis-jenis dan penjelasannya yaitu:

1. TLD

Jenis domain yang pertama yaitu ada TLD yang merupakan ekstensi terakhir di sebuah nama domain. Merupakan salah satu jenis domain yang paling terkenal, dan banyak digunakan. Pasalnya, penggunaan TLD pada sebuah website mampu mempengaruhi peringkat hasil pencarian Google.

Namun di dalam TLD, ternyata terbagi ke dalam beberapa jenis. Salah satunya yaitu ada GTLD, CCTLD dan premium top level domain yang dapat dipilih. Dari beberapa jenis yang disebutkan, tentu ada kelebihan dan kekurangan yang sebelumnya harus diketahui.

2. SLD

Selanjutnya ada SLD yang merupakan rujukan pada nama sebuah organisasi, instansi maupun lembaga. SLD merupakan nama domain yang sebelumnya telah didaftarkan oleh pengguna. Cara membacanya pun dimulai dari paling belakang baru ke depan.

Contohnya ada pada nama domain yaitu Instagram.com, Instagram disebut dengan SLD atau nama website. Untuk bagian belakangnya yaitu .com adalah ekstensi yang dipilih. Letaknya memang selalu ada dibelakang nama alamat website.

3. Third Level Domain

Terakhir, ada Third level domain yang umumnya disebut dengan sub domain. Merupakan domain yang posisinya berada di bagian paling depan dari kesatuan URL nama domain. Contohnya penggunaan www.Instagram.com, maka www adalah kategori dari Third level domain.

Jadi, itulah kesimpulan dari domain website yang dapat diketahui dan dipelajari oleh setiap orang. Domain website adalah alamat yang dipakai, agar dapat mengidentifikasikan web dengan nama yang mudah. Memungkinkan pencarian alamat pun bisa lebih cepat dan efisien.

Baca Juga