Memilih penyedia hosting yang terbaik memiliki peran yang sama pentingnya dengan memilih tempat tinggal bagi website Anda. Sebelum memilihnya, memang lebih baik untuk mempertimbangkan beberapa tips memilih hosting terbaik dari kami ini.
Namun, penting untuk diingat bahwa memilih hosting secara sembarangan dengan prinsip “pokoknya ada” tanpa memperhatikan kualitasnya bukanlah pilihan yang bijak.
Hal ini dikarenakan hosting merupakan komponen yang sangat penting dan berguna dalam menyimpan semua file dan data website Anda.
Tips Memilih Hosting Terbaik
Nah jika memang tidak ingin salah pilih hosting buat website yang sedang dikembangkan, kami punya beberapa tips yang bisa jadi pertimbangan. Berikut ini beberapa tipsnya:
1. Tentukan Platform yang Ingin Dipakai
Pertimbangan terhadap platform yang digunakan untuk membuat website merupakan salah satu faktor penting saat memilih web hosting. Di Indonesia, mayoritas website dibangun menggunakan platform WordPress yang terkenal karena kemudahan penggunaannya dan keunggulannya dalam hal SEO Friendly.
Selain WordPress, ada juga platform lain yang dapat Anda gunakan, seperti Blogger, WIX, Joomla, dan sebagainya. Meskipun berbagai platform tersebut dapat dijalankan di berbagai paket layanan web hosting, disarankan untuk memilih paket hosting yang telah dirancang sesuai dengan kebutuhan Anda.
2. Perhatian Jenis Website
Salah satu faktor penting dalam memilih hosting adalah jenis website yang akan dibuat.Perlu diketahui bahwa layanan web hosting tersedia dalam berbagai paket pilihan, termasuk untuk mengakomodasi kebutuhan berbeda ini.Setiap website memiliki karakteristik yang berbeda berdasarkan jenis dan fungsinya.
Sebagai contoh, jika Anda ingin membuat blog atau website pribadi, paket hosting murah (shared hosting) dengan harga yang terjangkau per bulan sudah cukup.
Namun, jika Anda berencana membuat toko online dengan banyak produk dan tingkat kunjungan yang tinggi, disarankan untuk memilih paket hosting virtual private server (VPS) yang menawarkan kinerja yang lebih baik.
3. Lokasi Target Visitor
Ketika memilih hosting terbaik, penting untuk mempertimbangkan kenyamanan dan keamanan data pengunjung target Anda.Jika Anda memiliki target pembaca dari Indonesia, disarankan untuk menggunakan penyedia web hosting terbaik yang memiliki pusat data (data center) di Indonesia.
Selain dapat mempercepat rute akses dan memperbaiki kecepatan loading, menggunakan hosting dari penyedia dalam negeri juga memudahkan komunikasi ketika terjadi masalah.
Tidak hanya itu, dari segi keamanan dan teknologi, pusat data di Indonesia juga memiliki fasilitas yang canggih, tidak kalah dengan yang ada di luar negeri. Oleh karena itu, Anda tidak perlu khawatir mengenai hal ini.
4. Jenis Konten
Jenis konten yang ada pada website akan berpengaruh signifikan dalam menentukan paket hosting yang tepat.
Kebutuhan sebuah website yang sebagian besar berisi artikel tulisan akan sangat berbeda dengan website yang menyajikan konten video streaming atau gambar dan wallpaper.
Sebagai pemilik website, penting bagi Anda untuk mengetahui tujuan pembuatan website, apakah akan fokus pada tulisan, gambar, atau menampilkan video yang dapat ditonton oleh pengunjung secara langsung.
Misalnya, jika website Anda hanya akan berisi artikel tulisan biasa, maka menggunakan paket hosting yang paling ekonomis sudah dapat memenuhi kebutuhan Anda.
Namun, jika Anda ingin membuat situs untuk streaming video, maka menggunakan dedicated server akan lebih disarankan.
Penutup
Sebenarnya masih banyak lagi tips memilih hosting terbaik yang bisa dipertimbangkan. Tapi paling tidak, keempat tips yang telah dituliskan di atas sudah cukup sebagai pertimbangan dasar. Semoga membantu!