fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

General

Tips Memilih Dedicated Server Apa Saja yang Perlu Diperhatikan?

Yodik Prastya

Dedicated server masih menjadi salah satu pilihan terbaik bagi Anda yang menginginkan layanan maksimal untuk website. Namun dengan semakin banyaknya penyedia layanan hosting di pasaran, tak menutup kemungkinan justru membingungkan Anda yang harus memilih salah satu di antara mereka. Lalu adakah tips memilih dedicated server yang perlu Anda terapkan?

Ketahui Beberapa Tips Memilih Dedicated Server

Ada beberapa tips memilih dedicated server yang bisa Anda coba, utamanya bagi mereka yang masih pemula soal pengelolaan website. Meskipun Anda mungkin berpindah dari layanan satu ke yang lain saat dirasa ada yang kurang cocok, nyatanya kejadian semacam ini tak selalu nyaman dan aman untuk dilakoni. Maka dari itu, usahakan hanya memilih yang terbaik agar Anda tak menyesal di kemudian hari.

Dedicated server sendiri adalah jenis hosting yang menyediakan fasilitas server sepenuhnya khusus untuk satu pengguna saja. Artinya, hosting yang Anda sewa tersebut tidak dibagi bersama pengguna lain. Hal ini dapat menekan berbagai risiko yang dipicu karena penggunaan server bersama.

Berikut ini kiat-kiat yang bisa Anda perhatikan saat hendak memilih penyedia layanan dedicated server:

Kenali Kebutuhan Website Anda

Jelas, pertama yang harus Anda lakukan adalah menganalisis seperti apa kebutuhan performa dari website yang dikelola. Hal ini berkaitan dengan kriteria server yang bisa dipertimbangkan nantinya serta anggaran yang realistis. Seperti yang kita ketahui bahwa setiap bisnis yang diwakili website memiliki kebutuhan masing-masing, mulai dari jumlah pengunjung harian jenis produk, layanan dan sebagainya.

Potensi Downtime dan Uptime

Salah satu risiko yang tak dapat dihindari dalam pengelolaan website adalah downtime, yaitu saat-saat dimana situs tidak dapat diakses. Anda pun perlu memperkirakan, berapa lama durasi downtime yang bisa ditolerir oleh pengunjung dan website Anda. Akan lebih baik apabila penyedia layanan mampu menjanjikan estimasi uptime sesegera mungkin.  

Ketahui Kapasitas Memori

Setelah Anda mengetahui jumlah RAM yang diperlukan agar website dapat berjalan dengan baik, pastikan layanan dedicated server (DS) Anda menawarkan kapasitas yang lebih dari cukup. Pastinya Anda ingin agar website dapat mencapai performa terbaiknya bukan? Maka dari itu, selalu cek spesifikasi memori yang ditawarkan.  

Akses Control Panel

Tak banyak mungkin penyedia layanan DS yang menyediakan akses ke cPanel server. Padahal dengan adanya akses ke panel kontrol ini, Anda sebagai penyewa server pun bisa melakukan berbagai penyesuaian spesifik agar server lebih ideal dengan kebutuhan website. Panel ini juga memungkinkan Anda memastikan bahwa server dapat berjalan dengan optimal.

Lokasi Server

Lokasi server jadi hal lain yang bisa jadi bahan pertimbangan, mengingat poin ini dapat mempengaruhi kualitas jaringan. Pastikan layanan hosting menawarkan pilihan lokasi fisik sesuai kebutuhan, lokasi target audiens misalnya. Pemilihan lokasi fisik yang tepat juga dapat menekan risiko penggunaan layanan DS.

Sesuaikan Anggaran

Jika Anda merasa layanan DS mutlak dibutuhkan website, berikutnya pastikan bahwa penyedia layanan menawarkan harga yang sesuai dengan budgeting Anda. Dan untuk mengetahui kesesuaian biaya dengan kemampuan anggaran, Anda perlu menghitung biaya-biaya terkait, mulai dari biaya setup, lisensi perangkat lunak dan berbagai biaya lain yang mungkin muncul.

Opsi Keamanan

Pastikan bahwa DS yang Anda pertimbangkan menerapkan tingkat pengamanan yang baik, efektif dan mutakhir. Terlebih apabila website Anda juga menampung data pengguna. Mengingat data ini bisa sangat sensitif seperti data pribadi meliputi info login, alamat, kontak bahkan kartu kredit.

Ketersediaan Layanan Backup

Ancaman di internet memang terus diimbangi dengan berbagai langkah pencegahan untuk mengamankan website. Semua semakin menegaskan akan pentingnya pencadangan situs untuk mengantisipasi seandainya website Anda diserang hingga hard drive tak lagi bisa diakses.

Pastikan bahwa penyedia layanan DS menyediakan fasilitas pencadangan server, biasanya berbasis cloud, dengan plan dan protokol pengujian untuk menekan kerugian karena hilangnya data.

Bantuan Recovery

Pemulihan data pun menjadi hal lain yang juga perlu Anda pastikan setelah mendapatkan cadangan (backup). Meskipun nantinya Anda harus melakukannya sendiri, akan lebih baik jika penyedia layanan server menawarkan bantuan atau support saat Anda ingin memulihkan data cadangan. Tak ada salahnya Anda menanyakan bantuan ini saat menghubungi layanan pelanggan mereka.

Ketersediaan Dukungan Teknis

Pastikan bahwa penyedia layanan pilihan Anda mampu memberikan dukungan teknis yang ramah, kooperatif, selalu siap 24/7 dan profesional. Anda tak ingin sendirian bukan saat terjadi sesuatu pada website yang kaitannya dengan server? Maka dari itu, tak ada salahnya Anda mencoba layanan dukungan teknis mereka untuk menguji.

Kesimpulan

Berbagai poin dalam tips memilih dedicated server di atas sangat mungkin untuk terkompromi, menyesuaikan dengan kebutuhan layanan Anda. Namun demikian, dengan mengetahui kiat-kiat di atas, meminimalisir kemungkinan salah pilih layanan. Mengingat fakta bahwa saat ini semakin banyak penyedia layanan DS di luar sana.

Baca Juga