fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

General

Rekomendasi CMS Website Terbaik 2022

Yodik Prastya

CMS merupakan suatu sistem manajemen konten yang bisa membuatmu dapat mempublish sekaligus mengelola konten dalam suatu website dengan cara yang mudah. Hanya saja, ketika akan memilihnya kamu wajib cek rekomendasi CMS website terbaik 2022 dari kami.

Guna memilih yang terbaik, ada kriteria CMS terbaik yang bisa kamu amati. Misalnya CMS yang kamu miliki menawarkan kemudahan untuk publish konten baru, punya opsi taksonomi konten, bisa mengedit dan menyunting laman, serta memiliki komunitas yang solid.

Kriteria yang sudah ada tersebutlah yang sebenarnya menjadi bahan pertimbangan dalam memilih CMS website mana yang terbaik. Selain itu, kamu pun bisa mempertimbangkan fitur yang ada dalam CMS tersebut.

Cek 3 CMS Website Terbaik 2022

Nah, biar kamu tidak bingung untuk memilihnya sendiri, mending pertimbangkan sejumlah rekomendasi dari kami sama. Dijamin deh CMS website yang direkomendasikan tidak bakal mengecewakan:

1. WordPress

Kami yakin kalau kamu sudah sangat tahu tentang WordPress. CMS website satu ini yang sebenarnya menguasai pasar. Walaupun awalnya hanya bertujuan sebagai platform bloggin, WordPress ini juga sudah berkembang dan memiliki cukup banyak keunggulan.

Platform ini pun gampang digunakan. Bahkan kamu bisa memodifikasi CMS ini sesuai dengan keinginan. Hanya saja, kamu harus menginstal plugin serta install tema lebih dulu.

Mengenai manajemen kontennya, WordPress tidak akan memberikan kesulitan sedikitpun.Entah itu untuk membuat laman ataupun postingan baru. Kamu pun bisa mengakses powerful editor yang bisa membuatmu dapat memformat konten.

2. Joomla!

Salah satu CMS website yang juga bisa kamu manfaatkan adalah Joomla!. Kamu bisa memanfaatkan platform ini selain WordPress. Meskipun memang pengelolaannya tidak semudah memakai WordPress, Joomla ini jauh lebih fleksibel.

Contohnya saja, Joomla bisa jadi opsi paling masuk akal jika ingin mengelola cukup banyak ‘custom post type’. Hal itu diartikan bahwa Joomla merpakan pilihan yang terbilang ideal kalau ingin menjalankan suatu website yang tidak hanya bergantung pada teks.

Tidak hanya itu, platform satu ini juga menawarkan sejumlah opsi mengenai pengelolaan atau manajemen user. Lantaran itu, Joomla dapat menjadi CMS yang tepat ketika kamu ingin membuat online suatu situs dengan basis membership.

Joomla pun menawarkan sejumlah fitur dengan bantuan multibahasa. Artinya kamu sudah tidak perlu lagi install plugin maupun ekstensi tambahan jika ingin mengganti bahasa pada situs. Ada juga banyak template yang beragam dan bisa bebas kamu pakai untuk konten.

3. Drupal

Drupal merupakan CMS open source yang paling baik. Meskipun popoularitasnya ada di bawah WordPress dan Joomla, bukan bisa diartikan kalau Drupal tidak cocok untuk kamu coba.

Pada praktiknya, Drupal ini menawarkan keunggulan yang mirip Joomla. Contohnya, CMS ini menawarkan sistem fleksibel dalam mengelola custom post type. Drupal ini juga menawarkan kendali dengan tingkat yang lebih lanjut pada user serta permissionnya.

Bahkan kamu pun bisa membuat situs multibahasa dengan Drupal. Ada juga di beberapa negara yang menjadikan Drupal lebih baik dibandingkan Joomla. Sebagai contoh, sistem taksonomi dari Drupal jauh lebih powerfull dibandingkan yang lainnya.

Keamanan juga jadi faktor yang patut dipertimbangkan ketika menggunakan Drupal. Bisa dikatakan kalau platform Drupal ini menjadi salah satu CMS website yang dinilai lebih aman dibandingkan Joomla dan WordPress.

Penutup

Itulah sejumlah rekomendasi CMS website terbaik 2022 yang bisa kamu pertimbangkan. Dijamin nggak bakal kecewa!

Baca Juga