fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

General

Membuat Website yang Bagus dengan Page Builder

Yanti puspita

Page builder memungkinkan Anda untuk menambahkan atau memindahkan elemen pada halaman web Anda tanpa perlu mengedit file HTML atau PHP. Itulah sebabnya software ini terkadang juga disebut dengan nama lain yaitu drag-and-drop website builder.

Cara menggunakan page builder WordPress sederhana dengan cepat meningkatkan software dengan cepat. Bisa dikatakan bahwa tools ini adalah salah satu opsi paling sederhana untuk memulai sebuah situs web. Tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang page builder? Baca artikelnya sampai selesai.

Apa Itu Page Builder?

Page builder adalah software yang dapat membantu Anda mempercantik tampilan WordPress dengan mudah. Page builder memungkinkan Anda untuk menambahkan atau memindahkan elemen pada halaman web Anda tanpa perlu mengedit file HTML atau PHP. Itulah sebabnya software ini terkadang juga disebut dengan nama lain yaitu drag-and-drop website builder.

Hal yang membuat plugin ini cukup banya digemari adalah cara menggunakannya. Untuk menyesuaikan tata letak situs web, Anda tidak perlu menggunakan lagi yang namanya coding. Anda hanya perlu menarik dan melepas elemen yang ingin Anda sisipkan pada halaman.

Untuk para pemula ataupun profesional plugin ini cukup berguna. Para profesional biasanya menggunakan tema WordPress premium dan responsif. Tema-tema ini memberi Anda kesempatan untuk mengatur halaman situs web. Tetapi Anda tetap perlu menambahkan skrip HTML atau CSS dan pengetahuan pemrograman dasar.

Tetapi dengan bantuan plugin ini, Anda dapat mengatur tata letak dengan cara yang lebih sederhana. Tentunya dengan page builder ini Anda dapat menerapkan template yang berbeda pada setiap halaman.

Manfaat Page Builder

Kami telah membahas arti dan apa itu page builder. Sekarang kita akan membahas apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari plugin jenis ini selain yang telah disebutkan di atas.

Waktu Pembuatan Situs Web Lebih Cepat

Salah satu manfaat dari page builder WordPress adalah Anda dapat menggunakan fitur seret dan lepas, yang akan sangat mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk mengembangkan situs web Anda. Anda tidak perlu membuat kode atau paham coding jika menggunakan plugin ini. Oleh karena itu, Anda harus mencoba fitur ini untuk mempercantik website Anda.

Memudahkan Saat Mengupdate Konten

Plugin ini selain mempercepat waktu pemrosesan website, Anda juga bisa memodifikasi website Anda sesuai kebutuhan. Tidak hanya sekali, karena jika di kemudian hari Anda ingin mengubah beberapa elemen situs web atau menambah dan menghapus beberapa hal di situs web, Anda hanya perlu masuk ke bagian editor. Kemudian seret dan lepas serta atur situs web Anda sesuai keinginan.

Tanpa Coding

Memahami coding membutuhkan waktu dan prosesnya pun tidak mudah. Banyak orang menganggap bahwa memahami coding atau pemrograman itu rumit. Bahkan ada yang mengatakan bahwa coding adalah bahasa asing.

Masalahnya, ketika Anda ingin mengedit halaman website Anda, Anda perlu coding. Tapi itu sebelum plugin ini ada. Dengan page builder ini, Anda dapat mengelola situs web Anda tanpa perlu memahami coding yang rumit.

Mengkustomisasi Sesuai Keinginan

Plugin ini membantu menyesuaikan desain situs web sesuka Anda. Karena Anda dapat memilih warna yang sesuai dengan situs web dan sebagainya. Sebagai contoh, Anda dapat menambahkan header jika tidak ada header di tema default. Anda juga dapat mengubah tata letak agar situs web Anda terlihat cantik.

Pembuatan Mockup Lebih Cepat

Saat pengembangan situs web akan dilakukan, Anda mungkin ingin membuat template situs web untuk mendapatkan gambar yang Anda inginkan. Dengan menggunakan fitur seret dan lepas, manfaat selanjutnya dari plugin ini WordPress adalah mempercepat proses pembuatan, serta mendukung Anda untuk mencoba berbagai opsi yang tersedia.

Penggunaan WordPress Page Builder Dapat Diulang

Anda dapat menggunakan kembali template yang telah Anda buat. Anda juga dapat menggunakan page builder untuk membuat template situs web. Jadi, tidak hanya pembuatan situs web yang mudah, tetapi juga memberi Anda kesempatan untuk membuat template yang dapat Anda gunakan berulang kali.

Pengeditan Situs Web Lebih Cepat Lebih Mudah

Jika Anda punya rencana dan memiliki permintaan perubahan, Anda dapat menerapkan pengeditan lebih cepat. Ada banyak fitur dan itu bisa membingungkan dan memakan waktu, bahkan jika Anda berpengalaman dalam bahasa pemrograman.

Membuat serta mengimplementasikan fungsi dari selain menggunakan plugin ini membutuhkan waktu yang lama. Tema WordPress dan page builder dengan alat seret dan lepas. Tentunya untuk menggabungkan fungsionalitas kompleks melalui blok yang Anda buat ke project yang telah Anda buat.

Rekomendasi Page Builder Terbaik

Plugin WordPress yang namanya Page Builder umumnya digunakan oleh seseorang jika mereka ingin membuat tampilan yang lebih ke arah personal. Jika ingin menyesuaikan lebih banyak elemen. Ada beberapa plugin populer yang mungkin sesuai dengan kebutuhan Anda dan berikut daftarnya:

Elementor

Jika Anda bertanya plugin mana yang paling populer di situs web, jawabannya adalah Elementor. Elementor saat ini adalah salah satu plugin yang paling banyak digunakan oleh banyak orang. Dengan Elementor, Anda dapat membuat situs web dalam satu halaman.

Dalam plugin ini editor ada pada sebelah kanan dan elemen yang di perlukan ada di sebelah kiri. Anda juga dapat melihat hasil pekerjaan Anda secara langsung tanpa membuka halaman pratinjau.

Pengembang plugin ini selalu menyediakan fitur-fitur baru. Salah satunya adalah template library. Dalam fungsi ini Anda dapat memilih dari banyak model yang tersedia. Anda bahkan dapat mengunggah proyek yang telah Anda buat ke situs web Anda.

WPBakery Page Builder

Plugin WPBakery adalah salah satu plugin WordPress yang direkomendasikan dan menjadi populer yang digunakan oleh kebanyakan orang. Anda dapat menggunakan WpBakery sebagai back-end page builder.

Serta front-end yang memungkinkan pembuatan dengan desain responsif. Dengan pilihan template yang tersedia, serta fleksibilitasnya, WPBakery adalah pilihan yang tepat.

Themify

Themify juga merupakan plugin yang memiliki banyak elemen mulai dari ikon, halaman, tombol, dan widget yang bisa Anda gunakan. Langkah-langkahnya cukup sederhana. Yang harus Anda lakukan adalah menentukan elemen yang ingin Anda gunakan.

Kemudian Anda juga dapat menyesuaikannya dengan mengubah warna font, ukuran font, dan sebagainya. Plugin ini juga memiliki versi berbayar dan versi gratis. Meski begitu, versi gratisnya tetap layak digunakan.

Beaver Builder

Beaver Builder adalah plugin WordPress yang direkomendasikan yang dapat menyederhanakan proses pembuatan situs web. Plugin ini menawarkan page builder dan kerangka tema, sehingga pengembang dapat membangun situs web dengan cepat dan mengoptimalkan alur kerja mereka.

Anda dapat mengandalkan Beaver Builder, karena selain sederhana, jika Anda membandingkannya dengan page builder lain, plugin ini berfokus pada kinerja dan stabilitas.

Penutup

WordPress menawarkan fitur-fitur menarik seperti page builder. Ini adalah fitur seret dan lepas yang dapat Anda gunakan untuk menata situs web. Terlepas dari pengetahuan atau keterampilan, Anda tetap dapat membuat situs web yang menarik dan bagus dengan fitur-fitur ini.

Baca Juga