fbpx

Daftar Cloud Depa by Dewabiz - Dapatkan Saldo Gratis Secara Cuma Cuma!

SEODomainTechnologyUmumWordpress

Fungsi dan Kelebihan Menggunakan Domain Berbayar

Yanti puspita

Menggunakan domain berbayar – Apa yang terlintas pada diri Anda ketika mendengar yang namanya domain? Secara umum, domain adalah alamat sebuah website. Anda mungkin telah mengenal domain sejak lama secara tidak sengaja di pakai oleh sebuah website.

Atau mungkin Anda sudah menggunakan domain tapi Anda belum tahu kelebihan menggunakan domain berbayar. Mungkin Anda baru tahu apa itu domain dan seperti apa bentuknya. Ketika Anda mengetik alamat sebuah website di Internet, akan ada berbagai akhiran seperti .id, .com, .org dan lain-lain.

Nah, itu adalah beberapa contoh dari apa yang di sebut domain. Jadi apa sebenarnya domain itu? Jadi tanpa basa-basi lagi, di sini kita akan menjelaskannya secara detail. Simak penjelasan berikut ini.

Apa Itu Domain? dan Apa Kelebihan Meggunakan Domain Berbayar?

Domain adalah alamat yang akan membawa Anda ke website tujuan. Pada dasarnya, sebuah domain menggantikan penggunaan alamat IP berupa kombinasi angka. Semakin banyaknya website membuat pengguna semakin sulit untuk mengingat kombinasi angka dalam alamat IP.

Inilah sebabnya mengapa sistem penamaan domain jauh lebih efektif. Sistem dari domain sendiri terdiri dari dua hal utama, yaitu nama domain dan ekstensi domain, contohnya dewabiz.com.

Anda dapat memiliki nama domain serta ekstensi domain dengan mendaftar ke penyedia layanan domain. Anda bisa menjungi Situs Dewabiz yang merupakan penyedia domain dan juga hosting murah.

Fungsi Domain

Anda harus tahu bahwa Internet adalah jaringan komputer raksasa yang terhubung satu sama lain melalui jaringan kabel global. Semua komputer di Internet dapat terhubung dan berkomunikasi dengan komputer lain.

Untuk mengidentifikasi komputer, setiap komputer memiliki alamat IP yang merupakan label numerik berupa kombinasi angka yang di pisahkan oleh titik, seperti 192.220.66.1.

Bagi sebagian besar pengguna internet, alamat IP akan sulit di ingat. Nah, di sinilah domain di pilih agar lebih mempermudah kita. Alih-alih mengetikkan nomor IP yang cukup rumit, pengguna cukup mengetikkan nama domain ke kolom pencarian mesin pencari untuk membuka situs.

Setelah memasukkan domain di mesin pencari, permintaan akan di kirim ke Domain Name System (DNS) dan kemudian nama domain akan di transfer ke alamat IP yang merupakan alamat server hosting situs web. Kemudian, server akan dengan cepat menghubungkan situs web ke pengguna.

Domain memiliki fungsi penting dalam sebuah website, dan berikut beberapa fungsi domain yang perlu Anda ketahui:

Sebagai alamat unik penghubung server

Seperti yang di katakan sebelumnya. Domain, yang sebenarnya merupakan nama alias dari alamat IP komputer server, yang berperan untuk menghubungkan antara server dan klien.

Tanpa domain, klien atau pengguna dapat mengakses situs web yang di simpan di server web tetapi harus menyimpan sebaris kode dengan beberapa digit angka, bukan susunan satu atau dua kata seperti alamat URL situs web pada umumnya.

Menjadi perwakilan identitas pemilik website

Tidak dapat di pungkiri bahwa domain merupakan bagian penting dari proses branding. Jadi, jangan remehkan soal pemilihan domain karena bisa mencerminkan visi dan misi bisnis yang Anda kembangkan.

Memudahkan pengguna mengakses situs web

Fungsi domain adalah untuk memberikan kemudahan akses bagi pengguna. Nama domain biasanya terdiri dari satu atau lebih kata yang unik dan mudah di ingat. Domain yang bagus biasanya akan membuat pengunjung tertarik untuk membuka website tersebut.

Kelebihan dan Kekurangan Domain Berbayar

Ada dua pilihan untuk domain, yaitu berbayar dan gratis. Untuk proses pembuatan website, Anda perlu memperhatikan domain mana saja yang bisa di gunakan. Selain itu, Anda juga perlu menyesuaikan hosting domain dengan kebutuhan Anda.

Website yang Anda gunakan harus memiliki layanan domain terbaik. Tujuannya adalah untuk membuat kesan yang lebih kredibel dan profesional. Sehingga secara tidak langsung dapat membantu membangun situs yang lebih maksimal.

Untuk kedua domain, gratis atau berbayar, keduanya jelas memiliki kelebihan dan kekurangan. Namun keduanya menawarkan kemudahan bagi pengguna. Nah berikut ini kami akan memberikan beberapa kelebihan dan kekurang dari domain berbayar.

Kelebihan Menggunakan Domain Berbayar

Mudah menciptakan website

Kelebihan pertama, jika Anda menggunakan domain berbayar, Anda bisa merasakan betapa mudahnya membuat website agar terlihat lebih profesional. Tentunya website yang Anda miliki akan semakin kredibel.

Sebagai situs yang memiliki kredibilitas yang baik, sudah pasti dapat memberikan banyak keuntungan yang bisa di dapatkan. Namun hal ini bisa di sesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.

Paket Pembuatan

Dari website domain berbayar, Anda akan di suguhi beberapa pilihan paket website builder terbaik, sehingga sudah pasti di dalam paket tersebut menyediakan fitur yang sangat nyaman dan lengkap. Misalnya, Anda memiliki kebebasan untuk memilih bandwidth SK Space dan fitur lain yang ingin Anda sertakan.

Jika Anda telah membeli paket domain berbayar, Anda dapat membuat situs web yang terlihat profesional. Selain itu, paket pembuat situs web biasanya menyertakan domain seperti .id, .com, .co, dan lainnya. Selain itu, harga jual domain .id dan harga beli domain .com juga sangat murah!

Semua fasilitas tersedia

Bicara soal fasilitas, sudah pasti setiap pengguna domain berbayar bisa mendapatkannya secara gratis. Semua fasilitas ini dapat Anda manfaatkan sepenuhnya. Sedangkan dalam setiap proses pembuatan website terdapat jutaan tema dan plugin yang siap membantu Anda mendapatkan website yang paling terpercaya.

Kekurangan Menggunakan Domain Berbayar

Meski sudah mengetahui kumpulan kelebihan di atas. Ternyata domain berbayar ini juga memiliki kekurangan yang harus Anda pertimbangkan agar tidak menyesal di kemudian hari. Untuk informasi lebih lengkapnya, lihat ulasannya berikut ini:

Lebih mahal

Kekurangan pertama menggunakan domain berbayar adalah dari segi biaya yang harus Anda keluarkan untuk mendapatkan layanan domain hosting sesuai keinginan dan kebutuhan. Sayangnya, biaya yang di keluarkan tidak berakhir di situ saja.

Namun, masih ada sejumlah biaya tambahan lain yang harus Anda keluarkan. Misalnya dalam hal perawatan atau maintenance. Tergantung dari biaya yang di keluarkan.

Banyak orang berpikir jika Anda menggunakan domain berbayar, tidak perlu dipertanyakan kehandalannya. Namun sayangnya hal ini belum tentu terjadi, karena banyak sekali paket domain berbayar dengan fasilitas yang baik. Namun, untuk struktur itu sendiri, itu tergantung pada uang yang dikeluarkan.

Untuk paket domain akan dibagi menjadi beberapa pilihan. Sebagai standar, VIP dan menengah. Pilih domain vps bersama khusus atau lainnya. Jadi jika ingin spesifikasi yang lebih baik, otomatis harus mengeluarkan banyak uang.

Cara kerja domain

DNS bekerja dengan menerjemahkan alamat IP yang ditetapkan menjadi nama yang lebih mudah diingat dan mirip dengan yang Anda buat. Nama domain dan alamat IP terkait bersifat unik dan duplikasi tidak dapat digunakan.

Jaminan non-duplikasi atau peniruan bahwa email diterima oleh penerima yang dituju dan bahwa pelanggan mencapai situs web yang diinginkan setelah memasukkan nama domain yang valid.

Sebagai fitur tambahan, nama domain Anda tetap sama meskipun Anda mengubah server yang menghosting situs web Anda. Satu-satunya hal yang diperlukan dari Anda adalah memberi tahu DNS tentang server baru Anda.

Dengan kata lain, jika Anda pindah dari Indonesia, Malaysia, Jepang, dan Inggris, nama domain Anda tetap sama; yang harus Anda lakukan adalah menelepon kantor pos untuk memberi tahu mereka alamat baru Anda.

Baca Juga