fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Inilah 6 Cara Mengganti WA Biasa ke WA Bisnis

Wiliam

Adaptasi yang dilakukan oleh para pelaku bisnis akan terus terjadi, selama perkembangan teknologi dan tren terus bergulir. Jika dahulu upaya pemasaran dan layanan pelanggan dilakukan menggunakan media konvensional.

Saat ini akun WA bisnis bisa menjadi pilihan terbaik dan menarik oleh pelaku bisnis. Meski demikian ternyata cukup banyak yang belum tahu akan cara mengganti WA biasa ke WA bisnis.

Di dalam kesempatan kali ini akan dibahas lengkap mengenai cara mengganti WA biasa ke WA bisnis. Bagi bizzie yang penasaran dengan cara mengganti WA biasa ke WA bisnis, yuk simak penjelasan lebih lengkapnya dibawah ini.

Cara Mengganti WA Biasa ke WA Bisnis

Secara mendasar ada 6 cara mengganti WA biasa ke WA bisnis yang harus bizzie lakukan, yaitu :

Langkah Pertama, Unduh Aplikasinya

Untuk mempunyai akun WA bisnis, maka bizzie harus mempunyai aplikasinya terlebih dahulu. Hal ini adalah langkah pertama dari cara mengganti WA biasa ke WA bisnis. Bizzie juga bisa unduh WA bisnis di perangkat yang bizzie gunakan.

Apabila menggunakan perangkat Android, maka bizzie bisa menemukan aplikasi WA bisnis di Google Play Store. Jika perangkat yang bizzie gunakan adalah Apple, maka bisa menggunakan App Store untuk mendapatkan aplikasi tersebut.

Ukurannya tidak terlalu besar, sehingga tidak akan memakan banyak ruang penyimpanan di perangkat bizzie. Jadi, tidak perlu khawatir kapasitas ruang penyimpanan penuh, karena mengunduh dan install aplikasi satu ini.

Langkah Kedua, Pastikan Tinjau Ketentuan Layanan yang Ada

Setelah melakukan unduh dan install lanjutkan dengan membaca semua ketentuan dari WA bisnis yang akan bizzie buat ini. Harus diingat, cermati setiap poin dan pastikan bizzie memahami serta menyetujui ketentuan yang sudah diberikan.

Tidak sedikit orang yang merasa repot dan kesulitan memanfaatkan fiturnya, karena lalai di dalam mencermati setiap penjelasan dibagian ini. Maka dari itu, kecermatan dan ketelitian harus diutamakan di dalam tahap kedua supaya bizzie benar-benar paham akan ketentuan layanan yang diberikan oleh WA.

Setelah bizzie membaca semua dan menyetujui, maka bisa klik menu “agree continue” yang ada di bagian akhir dari penjelasan tersebut. Bizzie bisa melanjutkan ke cara mengganti WA biasa ke WA bisnis berikutnya.

Tahap Ketiga, Melakukan Pendaftaran Nomor Telepon

Cara mengganti WA biasa ke WA bisnis berikutnya adalah mendaftarkan nomor telepon akun bisnis yang akan dibuat. Jika nomor ini adalah akun yang saat ini sedang digunakan, maka bizzie bisa dengan mudah melanjutkan ke tahap keempat.

Namun, jika nomor yang akan didaftarkan tidak tersemat di dalam perangkat yang digunakan untuk unduh aplikasi ini. Maka, bizize harus memasukkan secara manual. Pastikan kode negara dan nomor telepon yang dimasukkan sudah benar.

Masukkan kode yang dikirimkan atau tunggu sampai dengan ada panggilan telepon dari pihak WA. Lakukan proses verifikasi nomor telepon dan bizzie bisa melanjutkan ke cara mengganti WA biasa ke WA bisnis berikutnya.

Keempat, Membuat Akun dan Melengkapi Profil

Proses verifikasi selesai, kini tiba saatnya masuk ke cara mengganti WA biasa ke WA bisnis. Di tahap keempat ini, bizzie akan melakukan pembuatan akun dan pengisian data lengkap di profil akun bisnis yang dibuat.

Data yang harus dipersiapkan adalah nama, kategori dan foto profil bisnis. Ada juga beberapa informasi lain juga ditambahkan, termasuk alamat bisnis, kemudian jam operasional dan penjelasan lain yang berhubungan dengan bisnis bizzie.

Setelah proses selesai dilakukan, bizzie bisa mencoba mengirimkan pesan dan melakukan interaksi kepada pengguna yang bizzie miliki menggunakan akun WA bisnis. Harus diingat bahwa proses ini hanya bersifat pilot dan percobaan saja, karena masih ada dua cara mengganti WA biasa ke WA bisnis yang harus dilalui.

Tahap Kelima, Aktivasi Fitur Balas Pesan Otomatis

Kini bizzie sudah mempunyai akun WA bisnis yang bisa digunakan. Namun, sebelum bisa mengakomodir banyak pertanyaan pelanggan, bizzie harus melakukan aktivasi pada fitur balas pesan secara otomatis.

Fitur ini menjadi salah satu fitur andalan supaya waktu respon yang dimiliki semakin cepat. Ada tiga jenis pesan otomatis yang bisa bizzie lakukan, sebagai berikut daftarnya :

●      Away Message, untuk memberitahukan bahwa layanan pelanggan sedang berada di waktu istirahat. Sehingga, pelanggan diharapkan menunggu sejenak.

●      Greeting Message, untuk memberikan salam atau sapaan pada pelanggan yang mengakses WA bisnis bizzie.

●  Quick Replies, untuk membalas dengan cepat pada kata kunci tertentu yang disampaikan oleh pelanggan di dalam chat yang terjadi.

Bizzie bisa melakukan pengaturan di dalam menu “settings” perangkat yang bizzie gunakan. Berikutnya, klik “business settings” dan memilih opsi yang sudah tersedia di halaman tersebut

Terakhir, Mengatur Isi Pesan Balasan Otomatis yang Diinginkan

Tulis jawaban yang ingin bizzie berikan di feedback yang disampaikan oleh pelanggan dengan akun WA bisnis miliki. Pengaturan pesan ini bisa disesuaikan dengan keperluan dan sesuai dengan jenis peran yang bizzie pilih untuk digunakan.

Di waktu yang sama, bizzie mengatur waktu balas pesan yang dikirimkan melalui akun bisnis bizzie. Hal ini banyak digunakan, ketika layanan atau sistem sedang di dalam masa maintenance, untuk meminta pelanggan menunggu sejenak atau ketika feedback tengah ditindaklanjuti.

Nah, itulah dia penjelasan secara lengkap dan jelas mengenai cara mengganti WA biasa ke WA bisnis. Semoga informasi diatas bisa membantu bizzie, khusuanya yang ingin memgembangkan bisnis,ya!

Baca Juga