fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Aplikasi

Inilah 6 Aplikasi Untuk Desain Baju dengan Fitur yang Beragam

Wiliam

Aplikasi untuk desain baju memudahkan bizzie dalam merancang berbagai jenis baju untuk bermacam kebutuhan. Baik untuk keperluan pribadi maupun untuk kepentingan komersial, mendesain baju bisa dilakukan dengan mudah karena bantuan aplikasi. Ada banyak website dan aplikasi yang bisa bizzie pilih untuk melakukannya.

Setiap aplikasi menawarkan rangkaian fitur berbeda dimana pengguna bisa menambahkan teks, stiker, dan grafik lainnya. Pengguna juga dapat menambahkan gambar untuk menyertakan logo atau desain pada baju. Ukuran setiap elemen desain dapat disesuaikan sehingga bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan.

6 Aplikasi untuk Desain Baju

Nah, dibawah ini adalah beberapa aplikasi untuk desain baju terbaik yang bisa bizzie pilih untuk menuangkan ide dalam sebuah pakaian.

1. Snaptee

Ini adalah salah satu aplikasi untuk desain baju terbaik untuk platform Android dan iOS yang memberi pengguna fitur lengkap untuk mendesain, menyesuaikan, lalu menjualnya langsung dari aplikasi itu sendiri. Proses pembuatan desain baju sangat mudah dengan Snaptee.

Fitur-fitur yang ditawarkan:

·   Bebas menulis apapun di baju, pengguna bisa menambahkan kata lucu atau kutipan yang menginspirasi.

·   Menggunakan foto dalam desain.

·   Menambahkan logo untuk tujuan bisnis.

·   Terintegrasi langsung dengan Instagram

·   Opsi membagikan desain dengan komunitas Snaptee.

2. Autodesk Sketchbook

Ini adalah aplikasi gratis, tanpa batas, yang memiliki banyak template untuk desain baju. Autodesk Sketchbook adalah salah satu aplikasi terbaik yang menawarkan banyak opsi kreatif seperti berbagi foto melalui media sosial. Autodesk memberi pengguna berbagai alat canggih termasuk fungsi grid dan penggaris untuk menggambar kurva.

Editor yang dimiliki mendukung Apple Pencil generasi ke-2 untuk iOS dengan fitur ketuk dua kali. Aplikasi untuk desain baju ini memungkinkan pengguna memanfaatkan berbagai alat seperti pensil, tinta, spidol, dan lebih dari 190 kuas yang dapat disesuaikan. Dengan kemudahan tersebut, penyesuaian bentuk dan tekstur menjadi sangat cepat.

Fitur dan kelebihan:

·   Bertukar desain dan foto melalui messenger

·   Mendukung Apple Pencil

·   Akses mudah ke alat

·   Banyak pilihan kuas dan warna

3. Yayprint

Ini adalah aplikasi untuk desain baju yang memungkinkan siapa saja mendesain kaos, hoodies, topi, tas, casing ponsel, dan lainnya. Ada banyak fitur penyesuaian untuk teks, bentuk, gambar, warna, dan pola sehingga pengguna dapat mendesain pakaian dengan mudah.

Yayprint juga dilengkapi dengan filter yang trendi, fungsi unggah foto, dan alat lainnya yang membantu pengguna mencapai hasil yang diinginkan dengan cepat. Di sini juga tersedia banyak koleksi desain siap pakai di galeri untuk menambah inspirasi. Fungsi aplikasi sangat intuitif, pengguna dapat menghubungkan langsung dengan printer untuk mencetak semua jenis pakaian.

Fitur dan kelebihan aplikasi untuk desain baju ini:

·   Upload foto

·   Template yang dapat disesuaikan

·   Banyak koleksi desain

·   Mudah digunakan

·   Koneksi langsung dengan printer

4. Adobe Illustrator Draw

Ini adalah salah satu aplikasi desain baju paling populer yang juga dapat digunakan untuk membuat kaos dan pakaian lain. Ada banyak fitur seperti font, ukuran, bentuk, dan efek. Dengan layanan Adobe Stock bawaan, pengguna dapat menemukan gambar berlisensi beresolusi tinggi secara gratis.

Ini adalah aplikasi untuk desain baju terbaik yang bekerja dengan bentuk dan layer, sehingga menawarkan keleluasaan dalam memanipulasi gambar dan bentuk vektor. Pengguna dapat dengan mudah mengubah ukuran bentuk di template tanpa khawatir kehilangan kualitas.

Peralatan yang dimiliki telah ditingkatkan dan dioptimalkan secara menyeluruh untuk Apple Pencil atau kontrol sentuh. Editor dapat secara otomatis menyimpan file ke cloud, sehingga pengguna dapat mengerjakan proyek mereka di perangkat lain dengan efisien.

Fitur dan kelebihan:

·   Alat lengkap

·   Pencarian Adobe Stock

·   Skala lebih lebar

·   Sinkronisasi dengan cloud

·   Mendukung Apple Pencil

5. Adobe Photoshop

Adobe Photoshop adalah pilihan terbaik lain untuk aplikasi pembuatan baju yang populer di seluruh dunia karena kemampuannya yang luar biasa. Ini adalah aplikasi lunak pengedit foto paling populer untuk PC, yang memungkinkan Anda dengan mudah mengedit warna, kontras, pencahayaan, keseimbangan warna, menghilangkan objek yang tidak perlu, menerapkan filter, dan lainnya.

Pengguna dapat menggambar sketsa melalui Android atau iPad, memilih warna, efek khusus, menyesuaikan kuas, dan bekerja dengan detail. Pengguna juga dapat mudah mengotomatisasi proses seperti menyorot bentuk kompleks, menghapus objek, memperbaiki foto, dan koreksi warna yang akan membantu mewujudkan ide dengan lebih cepat dan mudah.

Fitur dan kelebihan:

·   Editor foto aster dan vektor

·   Antarmuka yang nyaman

·   Proses otomatis

·   Transformasi foto dan dukungan layer

6. Canva

Ini adalah salah satu editor foto online terbaik dan sangat berguna sebagai aplikasi untuk desain baju. Ini menyediakan banyak fitur, termasuk editor foto, pembuat palet warna, pembuat logo, dll. Buat pola dengan kanvas kosong dan gunakan salah satu dari 60.000 templat gratis yang dibuat oleh para profesional.

Pengguna dapat menambahkan kutipan atau tulisan di baju Anda. Pilih font yang sesuai dari 700 opsi di database. Ukuran, warna, spasi, dan penempatan font dapat disesuaikan dengan mudah menggunakan alat yang ditawarkan.

Fitur dan kelebihan:

·   Pengeditan font

·   Alat pembuat palet warna

·   Koleksi template yang luas

·   Materi pembelajaran

Dengan beragam aplikasi untuk desain baju di atas, bizzie bisa mewujudkan desain kaos, hoodie atau kemeja impian dengan mudah. Kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan aplikasi-aplikasi tersebut membuatnya cocok untuk desainer pemula hingga profesional.

Baca Juga