fbpx

Daftar Cloud Depa by Dewabiz - Dapatkan Saldo Gratis Secara Cuma Cuma!

General

Fungsi Domain dan Hosting untuk Website, Apa Bedanya?

Muhammad Rizqy

Fungsi domain dan hosting memiliki peran yang sama-sama penting dalam membangun sebuah website. Meski memiliki fungsi yang berbeda namun keduanya memiliki hubungan yang saling terkait satu sama lain.

Lalu, apa sebenarnya hubungan domain, hosting, dan website? Apabila Anda penasaran terkait hal ini, tidak ada salahnya untuk membaca penjelasan berikut mengenai pengertian domain dan hosting agar tidak salah kaprah nantinya.

Oleh karena itu, kami akan jelaskan pengertian dan apa saja perbedaan fungsi dari domain dan hosting bagi sebuah website dalam artikel ini. 

Pengertian Domain dan Hosting

Saat ingin membuat website, pihak provider akan meminta Anda untuk membeli hosting dan domain terlebih dahulu. Keduanya memiliki fungsi yang sama-sama penting untuk menyimpan data dari website.

Sebuah website dapat terhubung dengan internet tidak terlepas karena adanya peran dari kedua komponen tersebut. 

Untuk mengenali lebih jauh perbedaan fungsi keduanya, Anda bisa memahami terlebih dahulu pengertian dan contoh masing-masing dari domain dan hosting

Mengenal Istilah Domain

Domain adalah identitas halaman website yang berada di akhir alamat situs.  Dalam sebuah alamat website, domain tersusun dari Top Level Domain, Second Level Domain, dan Third Level Domain. 

Identitas utama dari sebuah domain terletak pada akhir situs atau Top Level Domain. Sedangkan untuk nama domain atau nama brand sendiri terletak pada Second Level Domain. 

Peraturan terkait regulasi penamaan domain internasional mengacu kepada kebijakan ICANN. Penamaan domain yang saat ini dipakai memang lebih singkat daripada kumpulan angka panjang yang sulit untuk pengguna hafalkan dalam alamat IP address.

Kaitannya dengan website, fungsi domain adalah untuk mengarahkan permintaan pengguna ke alamat server hosting

Penjelasan Apa Itu Hosting

Sedangkan hosting adalah tempat untuk menyimpan file dan data dari website yang sangat besar sehingga pengguna internet dapat mengakses website Anda. Apabila hosting terhubung dengan website maka istilahnya adalah web hosting.

File dan data-data yang tersimpan dalam hosting biasanya berbentuk foto, video, email, aplikasi, widget, dan database.  

Perbedaan Fungsi Domain dan Hosting beserta Contohnya

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, peran hosting dan domain sangat krusial. Contoh implementasi peran domain dan hosting dalam sebuah website seperti layaknya konsep rumah.

Apabila ada pengunjung yang ingin mengunjungi rumah Anda, domain berfungsi sebagai lahan tempat berdirinya rumah atau website Anda. Domain akan berperan sebagai lahan kosong, website sebagai rumah, dan hosting sebagai alamat atau cara bagi pengunjung untuk mengunjungi website Anda.

Berdasarkan contoh di atas, maka fungsi domain dan hosting yang berbasis web adalah membuat pengunjung dapat terhubung dengan website Anda. 

Domain berfungsi sebagai identitas halaman website dan menghubungkan perangkat komputer Anda dengan alamat IP address website.

Fungsi lainnya adalah menghubungkan akses pengguna pada server hosting. Tanpa adanya domain, user tidak akan bisa mengunjungi website Anda.

Sementara fungsi hosting adalah sebagai ruang penyimpanan file dan data-data dari website untuk nantinya ditampilkan kepada pengguna jika diminta. 

Hosting juga berfungsi untuk meningkatkan kecepatan dan kestabilan akses dari perangkat pengguna terhadap laman website sehingga web terlihat lebih responsif.

Jika tidak teliti, mungkin Anda akan kebingungan dalam memahami perbedaan fungsi domain dan hosting dalam membangun sebuah website. Karena kedua fungsinya saling berkaitan dan bukan tumpang tindih.Apabila sedang membangun sebuah website dan mencari domain beserta  hosting dengan harga terjangkau, Anda bisa mengunjungi situs Dewabiz.com. Dapatkan promo-promo menarik di sini!

Baca Juga