Memiliki rekening sebagai salah satu pengatur keuangan tentu harus selalu dipantau secara berkala. Khususnya bagi Anda yang tak memiliki m-banking maka setiap transaksi menabung harus dipastikan telah masuk dengan berhasil. Untuk itu penting mengetahui Cara update rekening BRI agar Anda dapat mengecek setiap transaksi yang keluar dan masuk dari rekening tersebut.
Memutuskan untuk tidak memiliki m-banking merupakan keputusan baik dalam mengatur keuangan. Pasalnya Anda tidak akan menggunakan uang demi belanja online. Namun cara update rekening tentunya hanya bisa dilakukan di kantor cabang terdekat.
Syarat Update Rekening Di Kantor Cabang BRI
Bagi kalian yang sudah membuat rekening BRI maka akan memiliki nomor rekening BRI yang tentu saja bisa kalian gunakan untuk menerima transferan uang.
Seperti dikutip hotelier.id bagi Anda yang ingin melakukan update rekening BRI maka harus membawa dokumen-dokumen sebagai berikut sebagai syarat:
- Buku tabungan asli pemilik
- Kartu KTP dengan nama yang sesuai dengan buku tabungan
- Kartu KTP yang diberikan kuasa
- Surat kuasa dari pemilik rekening ke pemberi kuasa
Cara Mengupdate Rekening BRI
Jika persyaratan-persyaratan tersebut telah terpenuhi maka Anda bisa segera melakukan Cara update rekening BRI berikut ini:
- Datang ke kantor cabang BRI terdekat
Jika tak memiliki m-banking maka update hanya bisa dilakukan di kantor cabang terdekat. Anda bisa datang kapan saja sesuai dengan jam kerja bank meskipun tak berniat melakukan transaksi . Cukup membawa persyaratan-persyaratan di atas maka Anda bisa segera dilayani oleh petugas untuk melakukan update pada buku tabungan.
- Mengambil nomor antrean
Setiap BRI tentunya memiliki prosedur yang harus ditaati semua orang. Salah satunya adalah dengan mengambil nomor antrean agar teratur. Untuk itu, mintalah nomor antrean kepada satpam untuk mendapatkan pelayanan customer service.
- Menemui petugas
Jika nomor antrean sudah mencapai giliran Anda, maka temui petugas dan sampaikan apa saja keperluan Anda. Sampaikan dengan jelas mengenai kebutuhan mencetak transaksi di buku tabungan selama periode tertentu.
Setelah itu, petugas akan mencocokkan antara buku tabungan dengan kartu identitas yang Anda bawa. Selama datanya cocok maka petugas akan segera memproses permintaan nasabah.
- Mengecek kembali transaksi
Jika transaksi sudah selesai dilakukan maka cek kembali dengan detail seluruh transaksi keluar masuk pada rekening Anda. Pastikan seluruh transaksi tersebut benar-benar Anda yang melakukan. Jika masih terdapat pertanyaan Anda sangat diperbolehkan untuk bertanya mengenai arus keluar masuk tersebut.
Bagi Anda yang jarang melakukan update maka biasanya hasil print-print-an bisa sampai berlembar-lembar. Jika telah penuh maka Anda akan diberikan buku tabungan baru. Buku ini tidak bermaksud menggantikan buku yang lama hanya saja melanjutkan transaksi dari buku lama Anda.
Cara update rekening BRI memang begitu mudah dilakukan. Namun satu hal yang perlu diingat adalah Anda tidak bisa mewakilkan kegiatan ini ke siapa pun. Oleh karena itu harus Anda sebagai pemilik buku tabungan yang meminta update kepada pihak bank.