fbpx

Daftar Cloud Depa by Dewabiz - Dapatkan Saldo Gratis Secara Cuma Cuma!

General

Cara Restore File .wpress Secara Manual di WordPress

Yodik Prastya

Ketika Anda ingin melakukan migrasi WordPress antar hosting, terdapat dua metode yang dapat digunakan, yaitu menggunakan plugin atau melakukan secara manual. Di kesempatan ini, kami ingin menjelaskan bagaimana cara restore file .wpress secara manual di WordPress.

Jika ukuran file website relatif kecil, kurang dari 64 MB, maka migrasi dapat dilakukan dengan mudah menggunakan plugin.

Namun, jika ukuran file website lebih besar dari 64 MB, maka migrasi harus dilakukan secara manual. Proses migrasi melibatkan persiapan file website dari hosting lama dan mengembalikan isinya ke hosting baru. Dalam panduan ini, akan dijelaskan langkah-langkah untuk melakukan restore manual file .wpress.

Langkah Persiapan

Sebelum melakukan langkah restore manual file .wpress, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan. Berikut adalah langkah-langkah persiapan yang harus Anda lakukan:

1. Mempersiapkan File .wpress dari Hosting Lama

Sebelum memulai migrasi website, pastikan Anda memiliki file website dalam format .wpress. File ini dapat dihasilkan melalui plugin All in One WP-Migration. Untuk menginstal plugin ini, buka menu Plugin dan klik “Add New”.

Kemudian, cari plugin dengan nama “All in One WP-Migration” pada kolom pencarian. Setelah menemukannya, klik “Install Now” dan tunggu beberapa saat hingga proses instalasi selesai.

Setelah berhasil diinstal, Anda dapat melakukan ekspor file website dalam format .wpress. Buka menu “All in One WP-Migration” dan pilih tab “Export”. Klik “Export to” dan pilih “File”.

Tunggu proses pengubahan berlangsung hingga selesai. Setelah selesai, jangan lupa untuk mengunduh file .wpress tersebut ke komputer lokal dengan mengklik tombol “Download”.

2. Install WordPress di Hosting Baru

Untuk memulihkan file website WordPress melalui proses migrasi dari hosting lama ke hosting baru, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menginstal WordPress di hosting baru. Anda dapat melakukan instalasi WordPress di domain utama atau subdomain. Biar lebih gampang pakai Softaculous.

3. Hapus File di Folder Wp-content

Setelah berhasil menginstal WordPress di hosting baru, langkah selanjutnya adalah menghapus semua file yang terdapat dalam folder wp-content. Hal ini penting dilakukan agar proses restore manual dapat berjalan dengan lancar. Untuk menghapus file-file tersebut, silakan ikuti langkah-langkah berikut:

  • Login ke cPanel menggunakan akun yang telah disediakan.
  • Cari dan pilih menu “File Manager”.
  • Jika Anda menggunakan subdomain, pilih subdomain yang sesuai.
  • Temukan folder bernama “wp-content” dan bukalah.
  • Setelah berada di dalam folder “wp-content”, pilih semua file dengan mengklik “Select All”.
  • Setelah semua file terpilih, klik opsi “Delete” untuk menghapusnya.
  • Konfirmasikan penghapusan dengan mengklik “Confirm” atau “OK”.

4. Hapus Semua Database Website di Hosting Baru

Setelah sukses menginstal WordPress di hosting baru, langkah selanjutnya adalah menghapus semua tabel database yang terkait dengan website di hosting baru. Hal ini perlu dilakukan agar tidak terjadi hambatan saat proses impor database dari hosting lama.

5. Extraact File .Wpress

Setelah Anda mendapatkan file .wpress untuk website dan telah berhasil menginstal WordPress di hosting baru, langkah selanjutnya adalah mengekstraksi file .wpress tersebut. Namun, sebelum melanjutkan proses ekstraksi, pastikan PC atau laptop Anda telah terinstal NodeJS. Jika belum, silakan install NodeJS terlebih dahulu sebelum melanjutkan.

Setelah NodeJS terinstal, Anda dapat melanjutkan dengan menjalankan perintah berikut melalui Terminal atau Command Prompt, baik pada sistem Linux, Windows, atau MacOS:

node extract-wpress.js webmigrasi.wpress –output-dir=/Documents/extractor/
Pastikan untuk menyesuaikan nama file .wpress yang ingin diekstraksi dan lokasi folder tempat hasil ekstraksi akan disimpan.

Setelah proses ekstraksi selesai, Anda akan mendapatkan beberapa file hasil ekstraksi. Untuk mempersiapkan file-file ini untuk diunggah ke hosting baru, Anda dapat mengompresnya menjadi satu file dalam format .zip.

Cara Restore File .wpress Secara Manual di WordPress

Setelah beberapa langkah di atas,  silakan ikuti beberapa langkah ini:

  • Saat ini, kita akan melanjutkan proses restore manual file .wpress yang telah diekstrak sebelumnya. Pertama, silakan login ke cPanel Hosting dengan menggunakan username dan password yang telah disediakan.
  • Setelah berhasil login, navigasikan ke menu File Manager. Anda dapat mencarinya dengan mengetikkan “File Manager” pada kolom pencarian yang tersedia.
  • Sebelumnya, Anda telah mempersiapkan instalasi WordPress di hosting baru. Jika Anda menggunakan subdomain, maka langkah berikutnya adalah mengupload file .zip hasil ekstraksi ke folder subdomain migrasi.websitesaya.net. Setelah itu, klik folder wp-content dan pilih opsi “Upload” untuk mengunggah file.
  • Tunggu hingga proses upload selesai. Setelah itu, Anda dapat mengekstrak file .zip dengan mengklik tombol “Extract” pada folder tersebut.
  • Dengan demikian, proses restore manual file .wpress telah berhasil dilakukan.

Penutup

Itulah cara restore file .wpress secara manual di WordPress yang bisa Anda lakukan. Semoga membantu.

Baca Juga