fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Cara Reset Google Chrome Seperti Semula di Hp Android Aman dan Mudah 

Wiliam

Cara reset google chrome seperti semula di hp android penting diketahui oleh siapapun yang ingin melakukan penyetingan ini. Seperti yang diketahui bahwa Google chrome menjadi browser atau peramban yang pasti tersedia pada perangkat Android. Siapapun mengandalkan browser yang satu ini karena kemudahan serta kecepatan yang ditawarkannya. 

Kerap kali, penggunaan browser di handphone tidak selalu berjalan mulus. Akan ada masanya saat peramban yang digunakan mengalami masalah. Misalnya terjadi error, lemot, dan sebagainya. Masalah tersebut dapat diatasi salah satunya dengan cara penyetelan ulang. Bagi Bizzie yang tahu cara reset google chrome seperti semula di hp android, akan dijelaskan pada artikel kali ini. 

Alasan Kenapa Perlu Reset Ulang Google Chrome

Dalam aktivitas sehari-hari, mungkin kita menggunakan browser Google chrome untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari mencari informasi, melamar pekerjaan, akses media sosial, dan lain-lain. Namun, mungkin ada hal-hal yang membuat Google chrome ini crash atau mengalami error sehingga harus menerapkan cara reset google chrome seperti semula di hp android.

Inilah beberapa alasannya kenapa Bizzie perlu menyetel ulang Google chrome: 

1. Informasi Akun dari Pengguna Sebelumnya

Google chrome kerap kali menyimpan informasi akun dari pengguna sebelumnya jika Bizzie membeli handphone second. Maka, untuk membersihkan berbagai informasi pribadi tersebut seperti password maupun username perlu dilakukan reset ulang Google chrome. Jika tidak, tentunya informasi yang sebelumnya ada tersebut bisa sangat mengganggu Bizzie. 

2. Ingin Menghilangkan Jejak History

Menyetel ulang Google chrome mungkin juga Bizzie perlukan jika ingin menghapus jejak atau history penggunaan. Pada kasus ini misalnya Bizzie ingin menjual handphone atau memberikannya ke orang lain. Tentunya, data-data di perangkat harus dibersihkan termasuk history yang ada di Google chrome. Dengan demikian, informasi pribadi bizzie tidak akan tampil pada pengguna selanjutnya. 

3. Google Chrome Sering Mengalami Error

Pertimbangan lainnya untuk reset ulang Google chrome yaitu mungkin sering mengalami error. Misalnya, ketika bizzie browsing tiba-tiba hang atau tertutup tiba-tiba dengan sendirinya. Kalau dengan berbagai cara lain tidak bisa diperbaiki, maka dengan menyetel ulang ini bisa menjadi salah satu solusi jitu. 

4. Ingin Memperbaharui Browser

Mungkin Bizzie merasa data-data di browser sudah cukup banyak dan memberatkan kinerja saat browsing. Maka, dengan menyetel ulang, Bizzie akan bisa memperingan dari peramban tersebut. Sehingga, untuk aktivitas akses situs bisa menjadi lebih ringan. 

Cara Reset Google Chrome Seperti Semula di hp Android dengan Mudah 

Reset atau melakukan setel ulang pada sebuah browser HP Android sebenarnya tidak sulit dilakukan dan hampir sama dengan langkah pada pc/laptop. Untuk lebih jelasnya, cara reset google chrome seperti semula di hp android bisa dilihat berikut ini: 

1. Membuka Menu Pengaturan Google Chrome

Langkah pertama yang bisa bizzie lakukan saat ingin melakukan reset Google chrome seperti semula, yaitu dengan masuk ke pengaturan. Buka setelan pada handphone Android kemudian cari privasi. 

2. Menghapus Data Penjelajahan

Cara reset google chrome seperti semula di hp android selanjutnya, Bizzie bisa tab pada menu hapus data penjelajahan. Kalau sudah, bizzie bisa berlanjut ke langkah berikutnya.

 3. Menghapus Data di Google Chrome

Pada langkah ini, Bizzie dapat melakukan reset atau setel ulang supaya browser atau peramban menjadi seperti semula digunakan pada HP Android. Agar dapat mereset ini, bizzie tinggal mengetuk menu hapus data. Dengan begitu, cookie dan cache akan terhapus juga saat Bizzie memilih Ya.

Sampai langkah ini, bizzie telah berhasil untuk melakukan reset ulang di Google chrome. 

Apakah Data-data Yang Ada di Handphone Juga Terhapus? 

Jika Bizzie bertanya dan khawatir tentang menghapus data atau reset ini apakah data-data di dalamnya juga akan terhapus? Maka jawabannya tidak. Ketika melakukan penyetelan ulang ada beberapa poin saja yang akan terhapus yaitu sebagai berikut:

●      Cookie dan Cache

●      Tema yang sebelumnya diinstal.

●      Ekstensi yang ada akan dinonaktifkan.

●      Penyetelan konten serta browser akan seperti semula.

●      History data penjelajahan akan terhapus.

Jadi, apabila beberapa data di atas cukup penting bagi bizzie sebaiknya backup atau simpan terlebih dahulu. Selanjutnya, tinggal diakses kembali setelah Google chrome kembali diaktifkan. 

Tips Menggunakan Browser Google Chrome

Setelah paham cara reset google chrome seperti semula di hp android, penting juga paham tips menggunakannya. Ketika bizzie menggunakan Google chrome, ada beberapa tips yang bisa dipraktekkan yaitu sebagai berikut:

1. Menyimpan Sandi Otomatis

Ketika memasukkan informasi username dan password, ada fitur smart di Google chrome yang bisa menyimpannya secara otomatis. Jadi, bizzie tidak perlu lagi harus memasukkan ketika mengakses.

 2. Incognito Browsing

Jika Bizzie ingin history browsing tidak diketahui pengguna lain, maka gunakanlah fitur incognito browsing ini. Caranya yaitu saat ada di browser Google chrome, pilih tiga titik di sebelah kanan atas dan pilih incognito browsing atau tab penyamaran. Maka, history penjelajahan bizzie akan aman. 

3. Fitur Penghematan Kuota

Bizzie juga bisa lebih menghemat kuota internet dengan menggunakan Google chrome. Caranya dengan masuk ke menu pengaturan Google chrome di sudut kanan atas, pilih setelan dan kemudian blokir iklan. Ini bisa menjadi salah satu cara untuk lebih menghemat kuota. 

Jadi, selain mengetahui cara reset ulang Google chrome, dengan tips di atas maka penggunaannya bisa lebih dimaksimalkan lagi. Bizzie tidak hanya sekedar browsing saja, namun bisa membuat penggunaannya semakin bermanfaat dan tentu hemat. 

Cara reset google chrome seperti semula di hp android yang telah dijelaskan tentunya cukup mudah bizzie praktekkan di perangkat. Jika memang mengalami kendala, bisa mencoba untuk diulangi dan pastikan step by step-nya dilakukan secara benar. Semoga bermanfaat!

Baca Juga