fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Cara Mudah Mengatasi Instagram di Hack dan Email Diganti 

Wiliam

Saat ini kebanyakan orang membagikan setiap momennya seperti video dan foto pada feed, story, maupun reels menggunakan aplikasi Instagram. Tak hanya itu saja, banyak juga di antara pengguna bisa memonetisasi / menghasilkan uang dengan cara membuat konten. Salah satunya kerjasama dengan berbagai pihak, endorse / berjualan, melakukan siaran langsung, dan lain sebagainya. Itu semua bisa terjadi jika memang followers di Instagram telah mencapai ratusan ribu atau bahkan terverifikasi.

Tapi pernah gak sih bizzie mengalami saat follower sudah banyak, engagement tinggi, dan feed story sudah tersusun rapi. Tau-taunya, Instagram di hack dan email diganti secara random oleh orang lain. Jika belum maka saat mengalami hal seperti ini, jangan mendahulukan panik. Tapi, ada baiknya mencari tahu seperti apa solusi terbaik atas masalahnya. Seperti halnya dengan menggunakan beberapa cara berikut.

Metode Terbaik dalam Mengatasi Masalah Instagram di Hack dan Email Diganti

Ada beberapa metode atau tahapan yang dapat membantu bizzie dalam mengatasi masalah Instagram di hack dan email diganti. Dimana dari setiap metodenya, bisa dipahami dan diikuti dengan mudah. Untuk tahu apa saja metodenya, maka bizzie bisa lihat di bawah ini.

1. Metode 1 : Atasi Instagram di Hack dan Email Diganti dengan Fitur Hacked IG

Inilah beberapa tahapannya, dimulai dari : 

  • Bukalah halaman site dari Instagram Hacked menggunakan browser seperti Chrome.
  • Kemudian, masuk dan pilih opsi bertuliskan My Account Was Hacked. Lalu klik bacaan Next.
  • Jika sudah, bizzie nantinya akan diminta untuk bisa memasukan username → nomor telepon / email atas akun Instagramnya. Jangan lupa klik Next.
  • Selanjutnya, di halaman Choose a way to recover your account. Bizzie diminta kembali untuk memilih apakah menggunakan no hp / email dalam pengiriman  6 kode digita pemulihan akun.
  • Apabila 6 kode digit ini sudah bizzie terima, langsung menuju ke halaman selanjutnya. Yakni Request help from friend.
  • Nantinya, pada laman Request help from friend bizzie diminta memilih 2 teman yang dapat dipercaya dalam memulihkan akun.
  • Jika sudah memilih, langsung saja Next → Done di halaman Request Sent.

Tahapan telah selesai dan bizzie diharap untuk menunggu sebentar terkait proses pemulihannya. Kemungkinan yang terjadi adalah akun bisa saja kembali, asalkan prosedur atas tahapannya sudah dilakukan dengan baik dan benar.

Harus diingat, bahwa teman yang sebelumnya bizzie pilih harus bisa merespon dalam kurun waktu 48 jam saja. Apabila respon yang diberikan termasuk cepat, maka pihak Instagram bisa memberikan izin bizzie untuk mengganti password baru agar dapat login. Jika nantinya teman tidak merespon, maka bizzie mendapat kesempatan dalam memilih 2 teman lainnya lagi.

2. Metode 2 : Atasi Instagram di Hack dan Email Diganti dengan Mereset Ulang Password Akun

Selain menggunakan fitur Instagram Hacker. Bizzie bisa juga mencobanya melalui reset kata sandi / password akun. Tahapan yang dapat diikuti mulai dari : 

  • Pertama, bizzie bisa buka kembali aplikasi Instagram di smartphone ( android maupun iPhone bebas ).
  • Setelah itu, di halaman login Instagram, bizzie bisa langsung pilih opsi bertuliskan Dapatkan Bantuan Untuk Login.
  • Nah nantinya, bizzie sebagai pengguna akan diminta untuk memasukan Username Account, No Telepon atau bahkan Email.
  • Baik itu nomor telepon atau email yang dipilih. Nanti bizzie akan langsung mendapatkan pesan berupa Link Reset Ulang Kata Sandi.
  • Kemudian, buka atau klik link tersebut dan bizzie sebagai pengguna diminta memasukkan Password Baru.
  • Lakukan dengan cara mengklik tombol bacaan Reset Kata Sandi / Password.

Jika tahapan telah dijalankan sesuai dengan tahapannya. Maka, login sudah ke akun tersebut menggunakan kata sandi baru yang telah dibuat. Jika sudah berhasil, maka sebaiknya bizzie bisa mulai mengaktifkan fitur 2-Way Authenticator. Sehingga, saat ada yang ingin masuk ke Instagram nantinya membutuhkan akses kode atas Authenticator ini.

3. Metode 3 : Atasi Instagram di Hack dan Email Diganti dengan Mengunjungi Instagram Help

Berikut adalah tahapan yang bisa bizzie ikuti : 

  • Pertama, bizzie bisa buka situs dari help(dot)instagram(dot)com.
  • Kemudian, langsung saja pilih bagian menu Login and Passwords / Masuk dan Kata Sandi.
  • Jika sudah, bizzie bisa langsung menuju ke bagian Hacked Accounts / Account Hack.
  • Selanjutnya, pilih opsi bertuliskan I Think My Account Has Been Hacked.
  • Lalu klik saja bagian Report it to Us.
  • Nantinya, akan muncul kolom pertanyaan dan isi dengan jawaban sejelas-jelasnya.
  • Terakhir, klik tombol OK / SEND ( kirim ).

Setelah nantinya prosedur tersebut dijalankan dengan benar. Maka pihak dari Instagram akan langsung memproses dan melakukan verifikasi terkait kebenaran dari data yang sudah bizzie berikan. Kemudian, tugas Instagram adalah tinggal memulihkan dan membuka kembali account yang sebelumnya sudah di hack. Itu semua akan benar-benar terjadi jika data atas pertanyaan sebelumnya sudah dijawab dengan benar, alias valid.

Pada proses ini, bizzie harus sabar sampai pihak Instagram benar-benar telaah menyelesaikan pemeriksaan data tersebut. Seperti apa yang sudah bizzie lihat di atas. Jika akun telah kembali, jangan pernah lupa untuk bisa mengaktifkan firu 2-Way Authentication ya. Hal tersebut sangat aman dalam menjaga account Instagram yang bizzie miliki.

Nah, itulah tadi beberapa cara mudah mengatasi masalah Instagram di hack dan email diganti dengan mudah. Cara atau metode tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan perangkat android maupun PC. Semua sesuai dengan perangkat yang bizzie miliki saja. Perihal metodenya, itu semua sudah sesuai dengan saran dari pihak Instagramnya ya.

Baca Juga