fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Cara Monitoring Server Dengan Uptime Robot 

Wiliam

Uptime pada website adalah hitungan waktu online yang dimiliki oleh server. Tech Terms menyebutkan bahwa uptime ini adalah metric yang umum digunakan untuk menilai keAndalan suatu server. Saat website sudah mulai aktif dan bisa diakses oleh audiens pada waktu tertentu, inilah yang disebut sebagai waktu uptime. 

Jika sebuah server mengalami down atau tidak dapat diakses oleh pengguna, maka google akan menganggap server tersebut tidak aktif. Hal ini kemudian akan berpengaruh pada penurunan rank website yang dimiliki. Tak hanya itu, down server juga akan menurunkan pengalaman audiens, mempengaruhi search engine dan bagi pebisnis akan menurunkan penghasilan. 

Semakin sering server mengalami down semakin buruk pula pAndangan audiens terhadap website yang dimiliki, alhasil audiens tidak lagi ingin berkunjung ke website yang Anda miliki. sama halnya pada search engine, semakin sering server mengalami down maka search engine akan menganggap bahwa website Anda tidak diAndalkan untuk direkomendasikan yang menyebabkan website Anda tidak muncul pada mesin pencariaan audiens. 

Karena berbagai dampak yang ditimbulkan jika uptime mengalami penurunan maka penting untuk Anda melakukan monitor server secara berkala. Jika server yang digunakan terbukti sering down maka Anda bisa melakukan komplain pada jasa penyedia hosting yang Anda gunakan. 

Salah satu layanan monitoring yang dapat Anda gunakan adalah Uptime Robot yang fungsinya memantau website apakah bisa diakses dengan baik oleh para audiens atau tidak. Penasaran dengan cara monitor server dengan uptime robot? simak artikel ini hingga selesai. 

Cara Monitoring Server Dengan Uptime Robot

Uptimerobot adalah sebuah layanan monitoring uptime server yang akan memantau baik tidaknya akses audiensi ke server yang dimiliki. Layanan monitoring ini menawarkan paket gratis yang bisa memeriksa server website per lima menit sekali. Untuk mendapatkan waktu pemeriksaan lebih intens yaitu 60 detik sekali, Anda bisa melakukan upgrade akun dengan harga 7 dolar per bulan. 

Untuk menggunakan Uptime Robot dan melakukan monitoring server secara berkala, Anda bisa mengikuti lima langkah berikut ini, yaitu: 

1. Tahap Persiapan

Tahapan pertama yang harus dilewati untuk monitoring server dengan Uptime Robot yaitu tahap persiapan. Pada tahap ini, Anda perlu mempersiapkan beberapa hal agar proses monitoring Anda nantinya bisa berjalan dengan lancar. Adapun hal yang perlu Anda persiapkan adalah Akun hosting atau server VPS aktif yang ingin Anda pantau uptimenya dan  informasi alamat IP hosting atau server VPS tersebut. . 

2. Tahap Daftar dan Login

Setelah semua persiapan tersebut sudah selesai maka selanjutnya Anda harus mendaftar kemudian login ke akun Uptime Robot. 

Pertama, yaitu cara mendaftar akun Uptime Robot

  • Buka laman resmi Uptime Robot di mesin pencarian Anda
  • Pilih menu register  now di bagian pojok kanan atas (berwarna hijau)
  • Akan muncul halaman selanjutnya, silahkan lengkapi semua detail informasi yang diminta pada formulir pendaftaran. 
  • Setelah semua kolom sudah terisi, klik Registrasi Now. 
  • Buka email  yang Anda masukkan pada formulir pendaftaran lalu cek email konfirmasi pendaftaran yang dikirimkan. 
  • Ikuti perintah pada email tersebut untuk aktivasi akun
  • Proses pendaftaran pun sudah selesai dan Anda sudah memiliki akun Uptime Robot. 

Kedua, login akun Uptime Robot yang sudah Anda buat sebelumnya. cara masuknya cukup mudah, berikut ini langkahnya. 

  • Masuk ke halaman resmi Uptime Robot di mesin pencarian pada alamat yang sama saat hendak mendaftar akun. 
  • Masukkan email dan password Anda
  • Klik Log in dan Anda sudah masuk ke akun pribadi Anda. 

3. Tahap Penambahan server

Langkah selanjutnya yaitu masuk ke tahapan penambahan server untuk monitoring. Sesaat setelah Anda login ke  akun yang Uptime Robot yang dimiliki, Anda akan diarahkan pada dashboard tools yang mana Anda bisa menambahkan web server yang ingin Anda pantau uptimenya. Adapun caranya, yaitu:

  • Klik Add New Monitor di bagian pojok kiri halaman utama
  • Setelah itu akan muncul sebuah pop up. Di bagian monitor information tepatnya monitor type pilih Ping. 
  • Selanjutnya beri nama server Anda di kolom Friendly Name. pemberian nama ini dimaksudkan untuk memudahkan Anda saat mengidentifikasi monitor yang Anda buat. 
  • Lalu, isikan alamat IP di kolom setelahnya. 
  • kemudian pilih Monitoring Interval sesuai dengan yang Anda butuhkan. Interval ini yaitu seberapa sering Anda ingin melakukan monitor, misalnya 10 menit sekali dan seterusnya. 
  • Berikutnya yaitu beri tAnda ceklis  pada bagian Alert Contact agar nantinya Anda bisa mendapatkan notifikasi via email  terkait kondisi server Anda. 
  • Dan terakhir, klik pilihan Create Monitor

Pada tahap ketiga ini menghasilkan bahwa Anda akan mendapatkan notifikasi via email jika website Anda mengalami down server. 

4. Tahap Hasil Monitoring

Tahap selanjutnya yaitu monitoring server Uptime Robot yang sudah dibuat. Di Bagian ini Anda hanya cukup memantau uptime server di dashboard. Untuk lebih jelasnya  berikut uraiannya.

  • Di bagian pertama terdapat grafik monitor server. Pada bagian ini tersebut beberapa informasi, seperti kondisi server saat ini, waktu respon serta statistic up time di beberapa kurun waktu. 
  • Di bagian bawah monitor server terdapat detail hal-hal yang terjadi pada server.

5. Tahap Akhir

Dan langkah selanjutnya memasuki tahap akhir. Di tahap ini Anda akan menerima notifikasi server via email. Hasil Monitoring server dengan Uptime Robot akan dikirimkan secara detail pada email yang Anda gunakan untuk mendaftar akun. 

Baca Juga