Pastinya pengguna sudah tidak asing dengan virus jenis shortcut. Virus shortcut suka menyembunyikan file asli plus membuat duplikatnya dalam bentuk shortcut. Virus ini membuat file jadi susah diakses. Penularannya pun sangat cepat dan jika shortcutnya di klik maka virus pun bertambah banyak. Untuk itu, berikut cara mengatasi virus shortcut yang ampuh dan mudah.
Menggunakan CMD (Command Prompt)
Salah satu cara mengatasi virus shortcut yang dijamin ampuh adalah menggunakan CMD. Cara ini bisa dilakukan untuk virus shortcut di PC ataupun di USB (flashdisk dan Hard disk eksternal). Pengguna harus berhati-hati saat melakukan metode ini. Pasalnya, Salah ketik kode akan berakibat fatal pada sistem. berikut langkah yang bisa dilakukan:
1. Buka CMD
Jika masalah virus shortcut ini terjadi pada flashdisk atau Hardisk eksternal, pasang dulu alatnya di komputer. Setelah itu, buka CMD dengan klik tombol windows pada keyboard atau klik kanan pada menu start. Lalu, cari menu “Run”, atau tekan Windows dan R bersamaan di keyboard. saat pop up program “run” sudah muncul, ketik kode “cmd”.
2. Pilih Drive Yang Terinfeksi
Langkah selanjutnya, pilihlah drive yang terinfeksi virus shortcut. jika yang terinfeksi adalah local disk D di komputer, ketik ‘D” lalu enter. begitu juga untuk drive eksternal yang terinfeksi. Tinggal ketik sesuai lokasi drivernya di komputer.
3. Ketikkan Kode
Ketik kode “del *.lnk s/ d/ “ lalu tekan enter. Jika tidak berhasil, maka akan keluar notifikasi error. Maka, pengguna bisa coba ketikkan perintah del *.lnk saja. Jika berhasil, ketik kode “attrib – s -h – r – a *. *d /s ”, dan ketuk enter. Jika kodenya tidak berhasil, coba kode yang serupa namun pilih salah satu huruf saja (s atau d saja).
Jika tidak berhasil juga, bisa jadi PC atau USB eksternal sudah terinfeksi oleh virus lain. cobalah ganti kode .lnk dengan ekstensi virus lain seperti *.exe. Nah jika sudah berhasil, buka folder option lalu kembalikan opsinya ke pengaturan awal.
Menggunakan System Configuration
Cara mengatasi virus shortcut ini hanya bisa dipakai untuk virus yang menyerang komputer atau laptop. caranya adalah ;
- tekan tombol Windows, lalu ketik “ msconfig” di kolom pencarian.
- Setelah terbuka, klik pada pilihan System configuration.
- dari laman System configuration ini, buka tab “Startup” dan pilih “Open Task Manager”.
- Saat jendela Task manager sudah terbuka, buka tab startup dan cari “kanvas www.vbs”.
- jika kode di atas sudah ditemukan, klik kanan lalu klik pilihan “disable”.
Menggunakan Antivirus
Cara ini merupakan cara paling cepat dan ampuh, yaitu gunakan antivirus. Ada beberapa antivirus yang sudah memiliki fitur mumpuni untuk mengatasi virus shortcut. Contohnya SMADAV, Norton Antivirus, Mcafee Stinger, dan lain-lain.
Caranya cukup mudah. Pengguna bisa klik scan PC di antivirus. tunggu hingga proses scanning selesai. Jika perangkat terinfeksi, maka antivirus akan memunculkan adanya bahaya virus dan opsi untuk menghilangkannya. klik quarantine atau hilangkan virus. proses di atas bisa jadi sedikit berbeda tergantung antivirus yang digunakan.
Untuk memperkuat keamanan PC dan laptop, usahakan terus aktifkan antivirus. Ada beberapa antivirus yang langsung mengkarantinakan virus yang masuk secara otomatis. pastinya membuat PC dan laptop lebih terjaga keamanannya.
Itulah dia cara mengatasi virus shortcut yang ampuh dan cepat. Pengguna bisa menghilangkan virusnya secara manual melalui CMD atau System configuration. Selain itu virus ini juga bisa diatasi secara otomatis dengan antivirus. Agar aman dari virus shortcut, jangan memasang flashdisk atau HDD di sembarang komputer dan selalu gunakan antivirus.