fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

Cara Membeli Lisensi Software di DewaBiz

dewabiz

Cara Membeli Lisensi Software di DewaBiz

Dalam artikel ini, Anda akan menemukan cara membeli lisensi software di DewaBiz. Selain WHM dan cPanel, masih banyak software lain yang berguna untuk pengelolaan server dan website. Sebut saja seperti Softaculous, LiteSpeed, CloudLinux, dan lainnya.

Tentunya, Anda mesti menyediakan budget yang tidak sedikit untuk mendapatkan lisensi dari berbagai software tersebut. Kabar baiknya, DewaBiz menawarkan layanan lisensi murah. Jadi Anda bisa menghemat budget berkali-kali lipat banyaknya. Selain itu, Anda ‘pun bisa mendapatkan layanan technical support dari DewaBiz jika mengalami kesulitan instalasi.

 

Cara Membeli Lisensi Software di DewaBiz

Anda punya planning membeli lisensi di DewaBiz? Oke terus simak artikel ini ya, karena Anda akan menemukan cara membeli lisensi software di DewaBiz. Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan. Pertama, Anda tidak perlu mengelola lisensi software di beberapa akun yang berbeda. Ya, Anda hanya perlu mengaturnya langsung di member area DewaBiz.

Baca juga: Cara Membeli Lisensi cPanel dan WHM di DewaBiz

Selain itu, setelah membeli lisensi di DewaBiz, maka lisensi akan langsung aktif dan menempel di akun Anda. Sebagai catatan, lisensi yang sudah Anda beli di DewaBiz tidak bisa digunakan diluar DewaBiz karena lisensi otomatis menempel dengan IP khusus yang sudah di-setting DewaBiz. Ada beberapa lisensi software yang bisa Anda dapatkan di DewaBiz. Di bawah ini DewaBiz akan mengulas beberapa software yang disediakan beserta lisensinya.

  • CloudLinux

Software pertama yang disediakan oleh DewaBiz beserta lisensinya yaitu CloudLinux. Hari ini, CloudLinux termasuk salah satu software yang wajib dimiliki oleh pemilik website. Ya, software satu ini sangatlah penting, khususnya jika Anda menginginkan performa website yang stabil, aman, dan powerful. Nah bagi Anda yang belum tahu, CloudLinux ini merupakan software yang terintegrasi dengan CentOS.

Nah keunggulan CloudLinux ini mencakup banyak hal, misalnya uptime yang lebih tinggi dan cepat, perbaikan di pelbagai lini hingga 5x lebih baik dibanding software lain, meminimalisir reboot, meminimalisir suspend, dan lainnya. Selain itu, CloudLinux juga berguna bagi Anda yang sedang menjalankan bisnis hosting. Anda bisa menempelkan CloudLinux di banyak akun cPanel.

  • KernelCare

Software lainnya yang disediakan oleh DewaBiz beserta lisensinya yaitu KernelCare. Apakah Anda sudah tahu apa itu Kernel? Belum tahu ya? Kernel merupakan salah satu bagian terpenting dari sistem operasi. Kernel ini bertanggungjawab penuh terhadap pengelolaan memori, pengelolaan fungsi, pengelolaan disk, hingga pemrosesan sistem operasi.

Selain itu, KernelCare juga mampu menyambungkan sistem yang ada pada hardware dengan software. Dengan terpasangnya KernelCare di server, maka update sistem keamanan akan otomatis terpasang setiap 4 jam sekali di server, tanpa downtime sama sekali. Selain itu, dengan adanya KernelCare maka Anda bisa meng-update Kerner tanpa perlu melakukan restart.

  • Imunify360

Anda butuh lisensi software Imunify360? Nah Anda bisa membelinya lewat DewaBiz. Imunify360 merupakan software yang wajib dimiliki oleh pengguna hosting karena menyediakan security system yang super ketat. Cara membeli lisensi software di DewaBiz satu ini akan kami bahas belakangan ya!

  • JetBackup

Butuh software backup website terbaik? Nah Anda mesti membeli lisensi JetBackup di DewaBiz! Bagi Bizzie yang belum tahu, JetBackup merupakan software backup yang bisa dipasang di cPanel. Dengan adanya JetBackup, Anda bisa meng-copy website dan mengaksesnya kembali dengan mudah.

  • Softaculous

Hari ini siapa sih yang tak kenal Softaculous? Ya, Softaculous merupakan tool favorit bagi siapapun yang ingin memasang WordPress, Drupal, phpList, dan aplikasi lainnya. Lewat software satu ini, Anda bisa meng-install script apapun dengan mudah dan cepat asalkan memang support dengan Softaculous. Nah cara membeli lisensi software di DewaBiz satu ini bisa Anda temukan sebentar lagi.

  • Litespeed

Agar performa server web tetap powerful, maka Anda mesti membeli lisensi LiteSpeed di DewaBiz. Dibanding Apache, Litespeed ini jauh lebih unggul.

 

Bagi Anda yang ingin membeli salah satu atau semua lisensi di atas, Anda bisa menemukan cara membeli lisensi software di DewaBiz berikut ini!

  • Pertama Bizzie silakan log in dulu ke member area.

  • Pada menu Layanan, silakan Bizzie klik License.

  • Lalu pilih license software yang Anda butuhkan, lalu klik Order.

  • Pada laman berikutnya, silakan pilih spesifikasi yang Anda inginkan. Lalu klik Pesan Sekarang.

  • Lalu pilih jangka masa penagihan dan masukan IP (opsional). Lalu klik Lanjutkan.

  • Silakan Bizzie masukan kode promo jika punya.

  • Lalu masukan detail penagihan. Jika belum daftar akun, silakan isi form registrasi terlebih dahulu.

  • Pilih cara pembayaran yang Anda inginkan.

  • Aktifkan Terima Email (opsional), masukan notes (opsional), lalu ceklis Ketentuan Layanan.

  • Balik lagi ke atas, lalu klik Bayar.

  • Silakan transfer ke rekening yang tercantum. Jika sudah transfer, jangan lupa konfirmasi ke tim Sales DewaBiz.

 

 

Itulah cara membeli lisensi software di DewaBiz, bagaimana mudah bukan? Jika Bizzie butuh beberapa lisensi di atas, langsung saja checkout lalu lakukan pembayaran. Setelah itu, maka otomatis Anda memiliki software beserta lisensinya. Dengan adanya lisensi, Anda bisa mendapatkan fitur yang jauh lebih lengkap!

Baca Juga