Dana adalah salah satu e-wallet yang saat ini banyak disukai oleh kalangan masyarakat, karena praktis dan menyediakan banyak sekali alternatif pilihan cara top up. Salah satu cara yang banyak juga dipilih adalah menggunakan Bank Mandiri. Bizzie juga bisa melakukan top up via ATM, internet banking maupun mobile banking. Semua cara tersebut bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.
Pada kesempatan kali ini akan dibahas biaya top up Dana dari Mandiri dan beberapa hal penting lainnya. Sedangkan, untuk bizzie yang ingin tahu beberapa hal penting tersebut bisa simak dibawah ini.
Bagaimana Cara Top UP Dana Dari Mandiri
Tidak jauh berbeda dengan cara top up dari bank lainnya. Para nasabah bisa saja melakukan top up melalui gerai ATM Bank Mandiri. Selain itu, bizzie juga bisa melakukan secara online menggunakan aplikasi m-banking dan internet banking.
Untuk melakukan top up saldo para pengguna harus tahu kode Dana tersebut. Biasanya, kode ini berbentuk seperti nomor virtual account. Sebelum top up, untuk para pengguna juga harus memperhatikan sejumlah aturan terkait biaya top up Dana dari Mandiri dan minimal transaksi.
Syarat dan Ketentuan Top UP Dana Dari Mandiri
Syarat dan ketentuan yang dimaksud kali ini, yaitu sejumlah hal berkaitan dengan biaya top up Dana dari Mandiri, minimal saldo dan lain-lain. Untuk biaya top up Dana dari Mandiri adalah 0 rupiah atau gratis.
Hal ini berlaku juga untuk top up Dana dari beberapa jenis bank lainnya. Untuk kode nomor Virtual Account Dana adalah 8950 dan diikuti nomor HP di dalam akun Dana tersebut. Misalnya 8950087645638.
Sedangkan untuk minimal top up menggunakan rekening Mandiri adalah Rp10.000,00. Maksimal top up pengguna non-premium adalah Rp2.000.000,00. Sedangkan, bagi pengguna premium yang sudah melakukan upgrade akun dapat melakukan top up sampai dengan Rp10.000.000,00.
Cara Top UP Dana Menggunakan ATM Mandiri
Bagaimana cara melakukan top up Dana dari ATM Mandiri? Caranya sangat mudah sekali. Untuk melakukan top up menggunakan debit Mandiri via ATM, maka bisa mengikuti beberapa langkah sebagai berikut :
● Mengunjungi terlebih dahulu gerai ATM terdekat dengan bizzie.
● Masukan juga kartu debit Mandiri pada mesin ATM tersebut.
● Pilih menu “bahasa” dan masukkan pin atm tersebut.
● Pilih “pembayaran atau pembelian” dan klik “multipayment”.
● Masukkan kode top up Dana Mandiri, yaitu 89505 (nomor HP akun Dana).
● Atur juga jumlah nominal pengisian dan minimal Rp10.000,00.
● Tunggu beberapa saat sampai dengan proses top up sudah berhasil dilakukan. Biasanya, untuk bizzie akan mendapatkan struk sebagai bukti transaksi sudah berhasil.
● Segera lakukan pengecekan akun Dana, apakah saldo sudah bertambah sesuai dengan nominal yang dimasukkan atau belum.
Cara Top Up Menggunakan M-Banking
Selain mengisi saldo secara offline menggunakan mesin ATM, ada juga pilihan atau cara lainnya yaitu m-banking. Untuk menggunakan cara yang satu ini, bizzie harus sudah download dan install terlebih dahulu aplikasi Livin Mandiri pada smartphone yang digunakan. Setelah itu, bizzie bisa mengikuti beberapa langkah sebagai berikut :
● Pertama, bizzie harus membuka aplikasi m-banking (Livin Mandiri) terlebih dahulu. Lakukan login menggunakan username dan password.
● Klik menu “bayar”.
● Pada menu “pembayaran baru” maka bisa langsung memilih “multipayment”.
● Atur “sumber rekening” dan klik “penyedia jasa”.
● Di dalam kolom pencarian, ketikan “dana top up”.
● Input kode virtual account dan nomor HP pada akun Dana tersebut.
● Atur juga jumlah top up saldo, minimal Rp10.000,00.
● Ketika sudah, maka bisa memilih menu “lanjut”.
● Periksa kembali semua informasi yang tampil di dalam halaman tersebut.
● Selanjutnya, bizzie bisa memilih kolom “konfirmasi” untuk melakukan pembayaran.
● Terakhir, masukkan PIN Mandiri.
● Tunggu sampai dengan tampil notifikasi top up Dana sudah sukses.
Sangat mudah bukan cara yang satu ini? Untuk cara diatas bisa digunakan para rekening bank Mandiri saja. Apabila ingin melakukan top up ke jenis bank lainnya, maka juga bisa menggunakan aplikasi bawaannya.
Cara Top UP Dana Menggunakan Internet Banking
Cara yang terakhir bisa bizzie gunakan, yaitu menggunakan internet banking. Sebagai berikut tahapan atau cara yang bisa dilakukan, ketika bizzie ingin melakukan top up menggunakan internet banking Mandiri :
● Akses web di perangkat yang sedang digunakan dan kunjungi laman https://ibank.bankmandiri.co.id/
● Login menggunakan password dan memilih menu “login”.
● Klik menu “multipayment”.
● Pilih rekening sumber dengan cara klik menu “sumber dana”.
● Pilih menu “dana top up”.
● Inputkan kode virtual account dan nomor HP akun Dana.
● Atur juga nominal transaksi yang akan dilakukan.
● Konfirmasikan transaksi dari aplikasi mandiri.
● Buka menu “pending transaction” dan pilih setuju.
● Tunggu sampai dengan beberapa saat atau sampai dengan muncul notifikasi, bahwa transaksi sudah dilakukan.
● Selesai.
Berapa Biaya Top UP Dana Dari Mandiri
Setelah paham dengan cara melakukan top up Dana dari Mandiri, maka hal lain yang juga harus diperhatikan adalah biaya admin. Untuk masalah biaya top up Dana dari Mandiri ini termasuk sangat murah dan masih masuk akal.
Bahkan, untuk masalah biaya top up Dana dari Mandiri ini hampir sama dengan beberapa jenis bank lainnya. Kisaran biaya top up Dana dari Mandiri adalah gratis atau tidak berbayar.
Nah, itulah dia penjelasan lengkap dan jelas mengenai biaya top up Dana dari Mandiri dan beberapa hal penting lainnya. Semoga bisa memberikan informasi kepada bizzie yang pemula menggunakan aplikasi Dana.