fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Media SosialBusinessDigital MarketingTips & Trik

Biar Laris Manis Begini Cara Jualan Di Media Sosial

Yanti puspita

Seiring dengan kemajuan teknologi, kian hari kian banyak orang yang memilih berjualan di media sosial karena di anggap lebih menguntungkan.

Sayangnya, tidak sedikit dari para penjual tersebut yang tidak mengetahui cara berjualan di media sosial  yang efektif agar barang dagangannya laku setiap hari.

Tidak dapat dipungkiri bahwa di era yang serba digital ini, mau tidak mau orang harus terbiasa melakukan berbagai aktivitas, termasuk berbelanja, melalui internet.

Karena dengan berbelanja di media sosial, semua kebutuhan Anda akan di antarkan langsung ke rumah Anda tanpa perlu mengunjungi pusat perbelanjaan lagi.

Antusiasme masyarakat yang tinggi terhadap belanja di media sosial ini mengakibatkan para penjual beralih menjual produknya secara online.

Namun, bisnis tetaplah bisnis yang erat kaitannya dengan keuntungan. Itu sebabnya Anda perlu mempersiapkan dengan matang agar modal yang Anda masukkan ke dalam bisnis di media sosial terus berlipat ganda dan Anda tidak akan merugi.

Cara Jualan Di Media Sosial Agar Laris Manis

Strategi pemasaran setiap perusahaan pasti berbeda. Ini bukan hanya tentang memberikan diskon dan hadiah kepada pembeli.

Namun ada banyak trik lain yang bisa Anda coba untuk meningkatkan keuntungan Anda saat berjualan di media sosial. Tentunya sebelum mempromosikan produk Anda di media sosial, Anda harus terlebih dahulu membuat konten promosi yang menarik.

Konten video atau berita yang unik dapat meningkatkan minat pembeli untuk mengklik postingan Anda, dan dengan demikian bisnis yang Anda kelola akan lebih menguntungkan.

Lalu bagaimana cara jualan di medsos agar produk yang Anda tawarkan laris manis dan memiliki banyak pembeli? Di bawah ini adalah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk menjual produk Anda di medsos.

·         Pilih Peluang Bisnis Yang Tepat

Sebelum terjun ke dunia bisnis, pastikan Anda memilih peluang bisnis media sosial yang tepat agar bisnis Anda bisa bertahan lama dan menghasilkan keuntungan sebanyak-banyaknya.

Salah satunya adalah dengan memilih industri yang selalu di butuhkan setiap orang. Selain itu, hindari berbisnis hal-hal yang sedan tren, karena risiko kerugiannya cukup tinggi.

Dalam berbisnis, tidak ada salahnya menerapkan teori hukum penawaran dan permintaan, yaitu memilih bidang usaha yang selalu di minati. Salah satunya adalah bisnis di dunia pendidikan.

Mengapa? Seperti yang Anda ketahui, setiap orang membutuhkan pendidikan untuk masa depan dan untuk kehidupan. Bisakah Anda bayangkan jika setiap orang tidak bersekolah dan tidak bisa membaca dan menulis?

Tentu akan menjadi sangat sulit untuk menjalani kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, menjalankan perusahaan pendidikan dapat menjadi pilihan yang tepat.

Karena tuntutan akan pendidikan terus berlanjut, dan banyak orang mulai dari anak-anak hingga orang tua mendambakannya. Anda bisa menjual berbagai buku pelajaran, alat tulis dan alat belajar seperti laptop untuk les privat.

·         Bangun Fondasi Media Sosial

Tidak dapat di pungkiri bahwa media sosial memainkan peran yang sangat besar dalam urusan bisnis saat ini. Bahkan, brand besar yang sudah memiliki nama pun memilih medsos untuk branding dan iklan mereka.

Dapat di katakan bahwa saat ini masyarakat sangat aktif menggunakan medsos, baik untuk mencari informasi, berjualan dan berbisnis atau sekedar untuk berbagi aktivitas sehari-hari.

Selain itu, medsos juga dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas, tidak hanya di Indonesia tetapi juga di luar negeri. Karena itulah media sosial sangat cocok bagi Anda untuk mempresentasikan dan mengembangkan perusahaan Anda.

·         Melakukan Riset Pasar

Setelah Anda memilih industri yang Anda targetkan, langkah selanjutnya adalah melakukan riset pasar dan persaingan untuk mengetahui barang atau jasa apa yang di minati banyak orang.

Dengan cara ini, Anda dapat merencanakan strategi penjualan di media sosial Anda sedemikian rupa sehingga Anda tidak kalah dengan pesaing Anda. Anda bisa melakukan sedikit riset di website jual beli atau toko online yang menjual produk yang sama dengan Anda.

·         Memperluas Jangkauan Konsumen

Bisnis yang Anda jalankan dapat berjalan sesuai keinginan dan menghasilkan banyak rupiah jika Anda memperluas jangkauan pelanggan dengan berjualan di berbagai platform jual beli yang ada di media sosial.

Dengan cara ini Anda akan mendapatkan lebih banyak pesanan secara signifikan dari biasanya, yang secara otomatis akan meningkatkan keuntungan Anda. Ini juga merupakan peluang untuk mengembangkan bisnis medsos Anda lebih jauh.

Namun, pastikan dana Anda cukup untuk memenuhi semua keinginan pembeli. Jangan sampai pesanan di tolak karena perdiaan yang kosong. Pasalnya, hal ini dapat mengakibatkan konsumen kecewa dan memutuskan untuk beralih ke penjual yang lain.

·         Pilih Platform Yang Tepat

Cara berjualan online melalui media sosial agar laris manis yang selanjutnya adalah dengan memilih platform yang tepat. Ada banyak platform medsos yang bisa Anda gunakan, namun pilihlah yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan bisnis yang Anda kelola.

Salah memilih platform medsos juga bisa merugikan bisnis Anda. Alih-alih bisa mendapatkan banyak pelanggan, pelanggan Anda justru bisa semakin sedikit karena platform media sosial yang di pilih tidak cukup menguntungkan untuk penjualan online yang Anda lakukan.

·         Gunakan Gambar Profil Profesional

Gambar profil adalah salah satu elemen terpenting saat berjualan online di media sosial. Itu karena semua orang melihat gambar profil Anda sebelum mereka mengunjungi toko online Anda. Jika gambar profil yang Anda gunakan tidak terlihat profesional, calon klien akan enggan mengakses akun Anda.

Maka dari itu, Anda perlu menyiapkan foto profil terbaik yang bisa berupa logo produk Anda atau Anda juga bisa menggunakan foto yang benar-benar bisnis Anda di media sosial.

·         Buat Konten Yang Menarik

Setelah Anda mengetahui platform media sosial mana yang akan di gunakan, cara berjualan online melalui media sosial selanjutnya adalah membuat konten promosi Anda semenarik mungkin.

Konten yang menarik lebih cenderung di sukai dan di bagikan di jejaring sosial lainnya. Buatlah konten yang sederhana namun deskriptif dan cukup informatif.

Pastikan gambar yang Anda buat juga mengikuti tren desain saat ini agar calon pelanggan yang melihatnya tertarik untuk membagikan konten Anda.

·         Respon Pelanggan Dengan Cepat

Jika Anda ingin membangun citra yang baik, Anda harus merespon cepat terhadap pelanggan yang mampir untuk mengetahui lebih banyak tentang bisnis Anda baik di kolom komentar maupun di pesan langsung, keduanya tetap harus di jawab secepat mungkin.

Ini penting untuk membangun hubungan pelanggan yang baik, walaupun konsumen hanya bertanya Anda tetap harus menjawabnya secepat yang Anda bisa. Faktanya, sebagian besar calon pembeli tidak mau membeli dari toko online jika penjual tidak segera menjawab pertanyaannya.

Itulah dia penjelasan mengenai cara jualan di media sosial agar laris manis yang bisa Anda lakukan untuk membuat bisnis Anda merai keuntungan yang lebih baik. Jika Anda mengikuti cara jualan di media sosial di atas, di jamin produk yang Anda jual akan laris manis dan kebanjiran pesanan. Yuk! Buktikan sekarang juga.

Baca Juga