fbpx

Order Now - Dedicated Server High Performance

Panduan

5 Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana

Wiliam

Aplikasi dompet digital, Dana kini memperluas layanan dari penyimpanan uang dan pembayaran saja ke peminjaman uang. Adapun, proses peminjaman uang di Dana ini bisa dilakukan sangat mudah dan tidak memakan waktu lama.

Hal ini bisa membantu para pengguna yang sedang membutuhkan uang cepat untuk suatu keperluan. Apalagi, saat ini ada 5 cara pinjam uang di aplikasi Dana yang bisa digunakan oleh bizzie. Sebelum mengajukan pinjaman uang di aplikasi Dana, bizzie harus menyiapkan beberapa syarat terlebih dahulu :

●      Sudah install aplikasi Dana di versi paling baru.

●      Mempunyai akun di dalam aplikasi Dana.

●      Sudah menjadi anggota premium dengan verifikasi KTP.

●      Berusia 18 tahun keatas.

●      Mempunyai penghasilan tetap dan bukti gaji bulanan, apabila sewaktu-waktu dibutuhkan.

●  Mempunyai rekening bank atas nama pribadi.

Apabila bizzie sudah memenuhi semua syarat yang telah disebutkan diatas, maka bisa melanjutkan ke proses peminjaman uang. Simak penjelasan lengkap mengenai cara pinjam uang di aplikasi Dana di bawah ini.

1. Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana Premium

Seperti yang sudah disebutkan diatas, bahwa cara pinjam uang di aplikasi Dana ini bisa dilakukan secara mudah. Bizzie hanya perlu memastikan kalau akun termasuk di dalam premium dan proses peminjaman bisa dilakukan di dalam hitungan menit saja. Sebagai berikut cara pinjam uang di aplikasi Dana Premium :

●      Membuka aplikasi Dana terlebih dahulu.

●      Membuat akun Dana dengan mengisi semua data yang diminta.

●      Buat akun Dana menjadi premium.

●      Klik menu “minta” atau “request”.

●      Klik “set amount” guna menentukan nominal pinjaman.

●      Tulis angka nominal dan klik menu “lanjutkan”.

●      Muncul kolom “tulis catatan” dan klik “lewati”.

●      Akan muncul QR Code dan bagikan ke link sosial media yang bizzie miliki.

●      Direkomendasikan bizie membagikan ke grup Facebook pinjaman online.

●      Pastikan juga bizzie sudah berhasil bergabung dengan grup Facebook tersebut dan mencari postingan yang dapat memberikan pinjaman dana langsung cair.

●      Pastikan postingan tersebut masih baru. Tempelkan link yang sudah bizzie salin sebelumnya di kolom komentar dan kirimkan.

●  Tunggu sampai dengan ada orang yang memberikan penawaran pinjaman online.

Ketika sudah ada yang memberikan penawaran, maka bizzie tinggal melakukan komunikasi dan tunggu sampai dengan uang saldo ke aplikasi Dana. Bizzie juga bisa langsung melakukan pencarian ke rekening bank dengan cara memilih menu “tambahkan rekening bank” dibagian bawah layar.

Langsung cairkan uang pinjaman yang sudah ada di rekening di ATM terdekat. Pinjam aplikasi di Dana ini tidak seperti di beberapa aplikasi pinjaman online lainnya. Cara pinjam uang di aplikasi Dana ini juga berbeda dari pilihan bayar nanti (pay later), seperti Gojek Pay Later.

Sistem yang digunakan, yaitu meminta uang kepada pengguna lainnya. Bisa saja teman bizzie sendiri atau orang asing yang akan memberikan pinjaman. Artinya, untuk aplikasi Dana ini hanya menjadi perantara saja.

2. Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana Tanpa KTP

Ternyata berbeda dengan aplikasi pinjaman online pada umumnya, bizzie juga bisa meminjam uang di Dana tanpa membutuhkan KTP. Cara pinjam uang di Aplikasi Dana kali ini dianggap lebih praktis dan aman, karena tidak menyertakan dokumen pribadi. Sebagai berikut panduan meminjam uang di aplikasi Dan tanpa KTP :

●      Membuka aplikasi Dana terlebih dahulu.

●      Lakukan registrasi akun baru.

●      Klik menu “minta” yang ada di bagian pojok kanan atas.

●      Atur jumlah uang yang akan diminta.

●      Masukkan nominal yang akan dipinjam.

●      Salink link minta Dana tersebut ke semua media sosial.

●  Tunggu beberapa saat dan lakukan pengecekan saldo Dana sudah bertambah atau belum.

3. Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana Menggunakan Bukalapak

Cara pinjam uang di aplikasi Dana ini bisa dilakukan menggunakan aplikasi pihak ketiga, seperti e-commerce Bukalapak. Sebagai berikut cara pinjam uang di aplikasi Dana yang bisa bizzie lakukan :

●      Membuka aplikasi Bukalapak terlebih dahulu.

●      Masukkan kata kunci “isi saldo dana” di dalam kolom pencarian.

●      Pilih toko yang melayani pengisian saldo.

●      Checkout dan isikan jumlah Dana.

●      Pilih pembayaran menggunakan cicilan tanpa kartu kredit.

●      Klik bayar sekarang untuk melakukan proses pinjaman berikutnya.

●      Bizzie akan diarahkan langsung ke aplikasi Bukalapak.

●      Pilih tenor pinjaman mulai dari 1-12 bulan.

●      Seller dari Bukalapak akan mengirimkan saldo Dana.

●  Kirimkan nomor rekening bank yang bizzie miliki.

4. Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana Menggunakan Shopee Pay Later

Selain Bukalapak, bizzie juga bisa melakukan cara pinjam uang di Shopee dengan membayar lewat Dana maupun Shopee Pay Later. Sebagai berikut cara pinjam uang di aplikasi Dana menggunakan Shopee Pay Later :

●      Membuka aplikasi Dana terlebih dahulu.

●      Pilih salah satu menu profil dan salin nomor HP akun Dana.

●      Membuka aplikasi Shopee.

●      Masukkan kata kunci “top up Dana”.

●      Pilih jasa top up Dana.

●      Masukkan nominal yang diinginkan.

●      Klik menu “bayar” dan pilih metode “Shopee Pay Later”.

●      Masukkan nomor HP di bagian kolom komentar.

●  Tunggu sampai dengan proses disetujui dan saldo akan dikirimkan ke akun Dana.

5. Cara Pinjam Uang di Aplikasi Dana Menggunakan JULO

Seperti yang diketahui, bahwa JULO adalah aplikasi penyedia layanan Pay Later dan Kredit Tanpa Agunan (KTA). Dengan JULO, bizzie bisa mengisi saldo dana dan mencairkan di saat butuh uang tunai. Sebagai berikut cara pinjam uang di aplikasi Dana menggunakan JULO :

●      Membuka aplikasi JULO.

●      Pilih menu “dompet digital” dan “Dana”.

●      Masukkan nomor HP yang sudah terdaftar di Dana.

●      Pilih nominal top up dan jangka waktu pembayaran.

●      Masukkan PIN.

●      Berikan tanda tangan digital untuk melakukan konfirmasi pinjaman.

●      Tunggu sampai dengan saldo Dana masuk.

●      Buka aplikasi Dana dan pilih menu “kirim”.

●      Pilih “rekening bank” dan masukan nomor beserta jumlah saldo yang diinginkan.

●      Konfirmasi dengan memasukkan PIN Dana.

●  Penarikan berhasil dilakukan.

Sekian penjelasan mengenai 5 cara pinjam uang di aplikasi Dana. Besar harapan bisa membantu bizzie yang suka tiba-tiba membutuhkan uang tunai secara mendadak.

Baca Juga